Suara.com - Persaingan top skor Liga Inggris musim 2018/2019 juga cukup ketat hingga pekan terakhir. Hasilnya Mohamed Salah pun harus berbagi sepatu emas bersama dengan rekan setimnya di Liverpool, Sadio Mane dan striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.
Salah sempat unggul dua gol sebelum laga pekan terakhir Minggu (12/5/2019) malam. Namun Sadio Mane menambah dua gol saat membawa Liverpool mengalahkan Wolverhampton Wanderers 2-0 dan membuat koleksinya menjadi 22 gol sama dengan Salah.
Sementara di pertandingan lainnya, Aubameyang juga mencetak sepasang gol saat membawa Arsenal menang 3-1 atas Burnley. Alhasil, Salah, Sadio Mane dan Aubameyang mengakhiri musim ini dengan 22 gol dan membuat ketiganya harus berbagi trofi sepatu emas.
Dengan hasil itu, Salah mengikuti pemain lainnya termasuk Harry Kane, Robin van Persie, Thierry Henry, Michael Owen dan Alan Shearer yang menjadi top skor dua musim berturut-turut.
Baca Juga: Chelsea Amankan Posisi Ketiga, Tottenham Finis Empat Besar di Liga Inggris
Sementara pencetak gol terbanyak Mancheser City Sergio Aguero mengakhiri musim ini dengan 21 gol setelah menyumbangkan satu gol saat menghadapi Brighton and Hove Albion.
Sedangkan kiper Liverpool Alisson meraih penghargaan sarung tangan emas di Liga Inggris musim ini dengan mencatat 21 clean sheet setelah menang 2-0 melawan Wolverhampton. Ia mengalahkan kiper Manchester City, Ederson dengan 20 clean sheet.
Top skor Liga Inggris musim 2018/2019 :
22 Gol : Mohamed Salah (Liverpool), Sadio Mane (Liverpool), Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal)
21 Gol : Sergio Aguero (Manchester City)
18 Gol : Jamie Vardy (Leicester City)
17 Gol : Harry Kane (Tottenham Hotspur), Raheem Sterling (Manchester City)
16 Gol : Eden Hazard (Chelsea)
Baca Juga: Kalahkan Wolverhampton, Liverpool Runner Up Liga Inggris Musim Ini