Drama 9 Gol Warnai Laga Uji Coba Garuda Select vs Chelsea U-16

Sabtu, 11 Mei 2019 | 20:30 WIB
Drama 9 Gol Warnai Laga Uji Coba Garuda Select vs Chelsea U-16
Tim Garuda Select berpose saat di Inggris. (Instagram/pssi_fai/capture)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Garuda Select Indonesia harus menelan kekalahan telak saat melakoni laga uji coba terakhir di Inggris. Tim besutan Dennis Wise ini kalah telak 2-7 dari Chelsea U-16, Sabtu (11/5/2019).

Bertanding di Cobham Training Centre, Stoke D'Abenom, tim Garuda Select kesulitan meladeni pasukan muda Chelsea.

Lini belakang anak-anak muda Indonesia ini terus-menerus digempur oleh para penggawa Chelsea U-16.

Namun, dua gol berhasil dibuat oleh Garuda Select yang dicetak oleh Sutan Zico (46') dan Brylian Aldama (87').

Baca Juga: Kukuh Berpuasa Saat Latihan, Eko Yuli Berantem dengan Pelatih

Laga melawan Chelsea U-16 merupakan pertandingan terakhir Garuda Select di Negeri Ratu Elizabeth II. Tercatat 17 pertandingan uji coba telah dilalui oleh Bagus Kahfi Cs.

Dari 17 laga uji coba, Garuda Select menorehkan lima kemenangan, empat hasil imbang, dan delapan kekalahan. Mereka menghasilkan 39 gol dan 35 kali kebobolan.

Setelah melawan Chelsea U-16, Bagus Kahfi Cs akan kembali ke pemusatan latihan di Birmingham, Inggris, untuk mempersiapkan diri kembali ke Indonesia.

Nantinya, bakal ada lagi Garuda Select gelombang kedua yang dikirimkan ke Inggris lewat kerja sama PSSI dan sponsor.

Namun, itu baru akan dilakukan setelah didapatkannya pemain-pemain terbaik yang berkompetisi di Elite Pro Academy Liga 1 U-19.

Baca Juga: Fakhri Husaini Akan Pimpin Tim Garuda Select Lawan Leicester City

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI