Suara.com - Pelatih Arsenal, Unai Emery mewanti-wanti pasukannya untuk tak terlena meski sudah memastikan lolos ke final Liga Europa musim ini, usai menyingkirkan wakil Spanyol, Valencia secara meyakinkan di semifinal.
Arsenal memetik kemenangan komprehensif 4-2 atas Valencia saat bertandang ke Mestalla, Jumat (10/5/2019) dini hari WIB tadi pada laga leg kedua semifinal Liga Europa 2018/2019.
Arsenal pun berhak melenggang ke final setelah unggul agregat telak 7-3 atas Valencia. Pada laga puncak yang akan dihelat di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan pada 29 Mei mendatang, Arsenal akan menantang sesama wakil Inggris, Chelsea.
Emery menyebut jika pasukannya patut berbangga atas performa yang disuguhkan dalam dua leg kontra Valencia. Meski demikian, pelatih berusia 47 tahun itu mengingatkan pada para penggawa Arsenal bahwa mereka belumlah juara.
Baca Juga: Ini 5 Fakta Menarik Usai Arsenal Taklukkan Valencia di Liga Europa
"Kami boleh berbangga atas penampilan para pemain dan dukungan masif suporter. Namun, ini sama sekali belum berakhir. Masih ada satu langkah lagi, kami masih harus melawan Chelsea," tutur Emery seperti dimuat laman resmi UEFA.
"Masih belum usai, masih ada satu partai krusial lagi. Kami menampilkan performa menawan di dua leg kontra Valencia, kami boleh puas, namun kami jangan sampai terlena," ujar pelatih yang juga pernah membesut Valencia tersebut.
Sebagai informasi, Emery telah empat kali mencapai final Liga Europa, setelah pada 2014-2016 membawa Sevilla tampil menjadi juara tiga musim beruntun, catatan yang sampai saat ini belum bisa disamai siapapun.