Dramatis, Liverpool ke Final Liga Champions Usai Hantam Barcelona 4-0

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 08 Mei 2019 | 04:18 WIB
Dramatis, Liverpool ke Final Liga Champions Usai Hantam Barcelona 4-0
Striker Liverpool Divock Origi (tengah) merayakan golnya ke gawang Barcelona dan memastikan Liverpool menang 4-0 di Anfiel dalam laga Liga Champions. Oli SCARFF / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menjelang akhir babak pertama, Messi kembali mengancam lewat sepakan kaki kirinya namun melebar. Sementara sepakan Jordi Alba memanfaatkan umpan terobosan Messi masih dapat diamankan Allison.

Skor 1-0 bagi keunggulan Liverpool bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Liverpool langsung mengambil inisiatif menyerang namun belum ada ancaman yang berbahaya ke gawang Barcelona.

Baru pada menit ke-48, berawal dari sepak pojok Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk mencoba menyambut bola di depan gawang namun kiper Ter Stegen masih berada di posisi yang tepat menggagalkan peluang Liverpool

Sepakan kaki kanan Georginio Wijnaldum bola gagal ditangkap dengan semputna oleh Ter Stegen sehingga masuk ke dalam gawang Barcelona. Skor pun menjadi 2-0 di menit ke-54.

Baca Juga: 6 Comeback Liga Champions Tak Terlupakan Jelang Duel Liverpool Vs Barcelona

Para pemain Liverpool merayakan gol Georginio Wijnaldum (kanan) ke gawang Barcelona dalam laga Liga Champions di Anfield. Paul ELLIS / AFP
Para pemain Liverpool merayakan gol Georginio Wijnaldum (kanan) ke gawang Barcelona dalam laga Liga Champions di Anfield. Paul ELLIS / AFP

Kejutan Liverpool masih berlanjut. Kali ini berawal dari crossing ke Xherdan Shaqiri ke depan gawang dan disambut Wijnaldum dengan sundulannnya ke pojok kiri atas gawang Barcelona. Skor pun menjadi 3-0 bagi Liverpool atau agregat 3-3.

Divock Origi akhirnya memastikan Liverpool menang 4-0 setelah lewat satu sentuhan kaki kanannya menjebol gawang Barcelona setelah menyambut sepak pojok Trent Alexander-Arnold di menit ke-79.

Tentu saja gol tersebut membuat Anfield bergemuruh karena suporter Liverpool bersorak sorai menyambut gembira gol Origi. Sementara Barcelona masih mencoba membuka peluang namun hingga akhir laga Liverpool tetap unggul 4-0.

Susunan Pemain :

Liverpool: Alisson Becker, Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andrew Robertson (Wijnaldum 46'), Jordan Henderson, Fabinho, James Milner, Xherdan Shaqiri, Divock Origi, Sadio Mane

Baca Juga: Top Skor Timnas Inggris U-17 Ini Disiapkan Liverpool Gantikan Mohamed Salah

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen, Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba, Arturo Vidal (Arthur 75'), Sergio Busquets, Ivan Rakitic (Malcom 80'), Lionel Messi, Luis Suarez, Philippe Coutinho (Nelson Semedo 60')

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI