Soal Kans Liverpool ke Final, Henderson: Sangat Sulit namun Bukan Mustahil

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 07 Mei 2019 | 16:55 WIB
Soal Kans Liverpool ke Final, Henderson: Sangat Sulit namun Bukan Mustahil
Gelandang Liverpool, Jordan Henderson (kiri) bersama dengan sang pelatih, Jurgen Klopp. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool bakal menjalani misi super sulit saat menjamu Barcelona di Anfield pada leg kedua semifinal Liga Champions 2018/2019, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB. The Reds wajib membalikkan defisit tiga gol dari Barcelona pada leg pertama di Camp Nou pekan lalu.

Gelandang sentral sekaligus kapten Liverpool, Jordan Henderson pun mengakui jika timnya bakal mengusung misi sangat berat dini hari nanti.

Meski demikian, Henderson percaya jika kans Liverpool untuk melenggang ke final masih terbuka dan bukan mustahil. Liverpool hanya perlu memberikan peforma sempurna sembari berharap keberuntungan memihak pada mereka.

"Kami menghadapi tantangan besar malam ini tetapi ini adalah salah satu laga yang sudah kami tunggu. Fans kami cerdas dan cukup bijaksana untuk memahami skala tantangan yang coba kami lakukan malam ini. Kami melawan salah satu klub terbaik sepanjang masa dan kami punya defisit besar unutk dikejar," ujar Henderson di laman resmi Liverpool

Baca Juga: Duh! Susul Salah dan Firmino, Virgil van Dijk Juga Absen Lawan Barcelona?

"Anda seharusnya tidak membuat janji di dunia sepakbola soal hasil akhir, tetapi saya bisa pastikan bahwa siapa pun 11 pemain yang tampil di lapangan, kami akan memberikan segalanya di Anfield dan mencoba yang terbaik pada leg kedua ini," celotehnya.

Lebih lanjut, Henderson menegaskan bahwa Liverpool tidak hanya bermain untuk menjaga gengsi dan harga diri, melainkan memang untuk mendapatkan kemenangan.

Menutrut Hendo --sapaan akrab Henderson, skuat Liverpool masih percaya bisa mengalahkan Barcelona secara telak pada leg kedua ini, dan melaju ke final Liga Chapions musim ini.

"Kami tidak hanya bermain untuk harga diri, itu tidak cukup untuk Liverpool. Kami bermain untuk menang dan mencapai final! Entah kami mencapainya atau tidak, kami akan mengetahuinya di akhir laga," tutur pemain internasional Inggris berusia 28 tahun itu.

"Kami berutang pada fans untuk memastikan sampai peluit panjang dibunyikan, kami tidak akan menyerah, apa pun kondisinya. Misi ini (mengelimasi Barcelona) akan sangat sulit, namun saya yakin ini bukannya tidak mungkin," tukasnya.

Baca Juga: Legenda Liverpool Sebut Luis Suarez Seperti Tikus yang Licik nan Kotor

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI