Suara.com - Striker Barcelona Luis Suarez meyakini absennya Mohamed Salah akan menjadi kehilangan besar bagi Liverpool di semifinal Liga Champions. Namun Suarez tetap meminta Barca tetap waspada karena Liverpool masih memiliki pemain bagus lainnya.
Salah dan Roberto Firmino dipastikan absen saat Liverpool vs Barcelona di Anfield, Rabu (8/5/2019) dini hari WIB. Tentu saja in menjadi pukulan besar bagi Jurgen Klopp yang sedang mencoba mengejar defisit 0-3 dari kekalahan di leg pertama.
Sementara Firmino absen karena mengalami cedera padanya otot. Sementara Salah tidak bisa dimainkan karena mengalami benturan di kepalanya saat kemenangan Liverpool di Liga Premier saat menghadapi Newcastle United pada Sabtu kemarin.
Bagi Suarez, absennya Salah akan menjadi kehilangan besar bagi Liverpool. Meski demikian, striker Barcelona yang mencetak gol di leg pertama ke gawang Liverpool ini, yakin bahwa Liverpool masih memiliki pemain lain untuk menutupinya.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Malam Ini, Liverpool vs Barcelona
"Salah adalah pemain yang sangat penting yang telah berada sebagai pemain top tiga besar di dunia beberapa tahun terakhir," kata Suarez saat jumpa pers sebelum laga, seperti dilansir Scoresway.
"Ini kehilangan besar bagi mereka, tetapi mereka masih memiliki [Xherdan] Shaqiri, [Daniel] Sturridge, [Divock] Origi yang merupakan pemain berkualitas dan kami harus waspada dan berhati-hati," ujarnya.
Sementara pelatih Barcelona Ernesto Valverde telah mengistirahatkan sebagai pemainnya saat menghadapi Celta Vigol dalam lanjutan La Liga kemarin. Namun Barcelona tetap tidak dapat membawa Ousmane Dembele yang sedang cedera hamstring.
"Tidak ada yang menginginkan cedera, alangkah baiknya jika mereka bisa pulih dengan cepat dan sayang sekali mereka absen. Kami akan merindukan Dembele karena ia pemain yang bisa memanfaatkan ruang yang ditinggalkan Liverpool di belakang," pungkas Suarez.
Baca Juga: Preview Liverpool Vs Barcelona: Menanti Keajaiban di Anfield