Robertson: Bukan Hanya Messi yang Harus Diwaspadai

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 01 Mei 2019 | 19:11 WIB
Robertson: Bukan Hanya Messi yang Harus Diwaspadai
Pemain belakang Liverpool Andrew Robertson [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tugas berat menanti barisan belakang Liverpool di leg pertama babak semifinal Liga Champions. Menghadapi Barcelona, disiplin tinggi dan kekompakan harus dijaga para penggawa The Reds untuk meredam ancaman Barcelona.

Seperti diketahui, Barcelona memiliki barisan depan yang sangat berbahaya. Khususnya Lionel Messi, pemain yang sudah lima kali dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia.

"Messi adalah pemain terbaik di dunia. Selama ini saya menyaksikan aksinya lewat rekaman video, dan saya tidak tahu apakah itu bisa membantu nantinya," kata bek Liverpool Andrew Robertson.

"Saya pikir persiapan kami sama seperti pertandingan-pertandingan lainnya. Hanya saja, kali ini kami akan menghadapi tim yang hebat."

Baca Juga: Lawan Liverpool, Rivaldo Ingatkan Barcelona Waspadai Pemain Brasil Ini

Lionel Messi dan Luis Suarez merayakan gol ke gawang Atletico Madrid pada 6 April 2019. (Pau Barrena/AFP)
Lionel Messi dan Luis Suarez merayakan gol ke gawang Atletico Madrid pada 6 April 2019. (Pau Barrena/AFP)

Robertson tidak menampik ancaman yang bakal ditebar Barcelona di Camp Nou, Kamis (2/5/2019) dini hari WIB. Namun baginya, fokus hanya kepada sosok Lionel Messi bisa menjadi bencana bagi Liverpool.

Pemain 25 tahun itu mengatakan, bukan hanya Messi yang wajib diwaspadai. Karena Barcelona masih memiliki pemain-pemain berbahaya. Diantaranya dua mantan penggawa Liverpool, Luis Suarez dan Philippe Coutinho.

"Kami harus bertahan sebagai satu kesatuan. Karena yang harus diwaspadai bukan hanya Messi. Seandainya kami mampu menghentikan Messi, masih ada Coutinho. Pemain yang kemampuannya kita tahu. Kemudian ada Suarez dan pemain lainnya yang bisa membuat masalah," terang mantan bek Hull City.

"Jadi, yang terpenting bagi kami adalah meredam serangan Barcelona secara keseluruhan," sambungnya dikutip dari laman resmi UEFA.

Baca Juga: Liverpool Hadapi Barcelona, Ini Janji Sadio Mane

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI