Preview Barcelona Vs Liverpool, Adu Strategi Dua Pelatih Papan Atas Dunia

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 01 Mei 2019 | 07:05 WIB
Preview Barcelona Vs Liverpool, Adu Strategi Dua Pelatih Papan Atas Dunia
Kolase foto manajer Liverpool Jurgen Klopp dan pelatih Barcelona Ernesto Valverde [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menghadapi Barcelona di Camp Nou sudah jelas kewaspadaan Klopp meningkat dengan keberadaan peraih lima trofi Ballon d'Or Lionel Messi. Di sejumlah pertandingan terakhirnya bersama Barcelona, Messi tampil gemilang dan nyaris tidak bisa dihentikan. Dari 27 penampilan terakhirnya bersama Los Cules, pemain berjuluk La Pulga sudah mengemas 29 gol.

Tugas berat mengawal atau menutup ruang gerak Messi tampaknya tidak akan dibebankan kepada Virgil van Dijk seorang. Karena tentunya Klopp menyadari, menjatuhkan Messi bisa merugikan timnya.

Jadi paling tidak rencana memotong pasokan bola bagi lini depan Barcelona, khususnya Messi, bisa dilakukan. Yaitu dengan memainkan pressing ketat, khususnya di lini tengah terhadap Sergio Busquets dan Ivan Rakitic. Permainan yang pastinya bakal menguras fisik para penggawa The Reds.

Striker Lionel Messi mengangkat trofi juara Liga Spanyol 2018/2019. (AFP)
Striker Lionel Messi mengangkat trofi juara Liga Spanyol 2018/2019. (AFP)

Barcelona memang memiliki Messi, namun bukan berarti jawara La Liga itu sudah dipastikan menang. Karena serangan balik Liverpool tentunya sangat diwaspadai oleh sang entrenador, Ernesto Valverde.

Baca Juga: Melawat ke Camp Nou, Bek Liverpool Ogah Terbebani Kenangan Buruk

Valverde tentunya sudah menebak apa yang ada di benak Klopp. Yaitu membiarkan Barcelona menguasai bola dengan tujuan menarik para pemain ke setengah lapangan, sambil menunggu kesempatan untuk melambungkan bola ke Mohamed Salah dan Sadio Mane yang memiliki kecepatan di atas rata-rata.

Dengan demikian, Valverde wajib menekankan disiplin tinggi kepada para pemainnya, khususnya pemain bertahan. Karena dengan formasi 4-3-3, biasanya, wing back Barcelona ikut naik menyerang. Ditambah kebiasaan Gerard Pique yang masuk lebih dalam ke pertahanan lawan.

Rasanya memang cukup sulit untuk menebak strategi yang bakal diterapkan Valverde dalam menghadapi Liverpool yang memiliki pertahanan terkuat di Liga Inggris sambil mewaspadai ketajaman trisula maut tim besutan Klopp di lini terdepan. Karena bermain bertahan bukanlah filosofi Barcelona. Jadi, kita tunggu saja duel dua raksasa di Camp Nou, Kamis (2/5/2019) dini hari WIB.

Stadion Camp Nou, markas Barcelona. [Shutterstock]
Stadion Camp Nou, markas Barcelona. [Shutterstock]

Perkiraan susunan pemain Barcelona versus Liverpool di leg pertama babak semifinal Liga Champions.

Barcelona (4-3-3): ter Stegen; Alba, Lenglet, Pique, Semedo; Arthur, Busquets, Rakitic; Coutinho, Suarez, Messi.
Pelatih: Ernesto Valverde.

Baca Juga: Jelang Barcelona vs Liverpool, Luis Suarez Pilih Puji Mantan Klubnya

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Keita, Fabinho, Henderson; Mane, Firmino, Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI