Suara.com - Satu laga leg pertama semifinal Liga Champions 2018/2019 akan dihelat Rabu (1/5/2019) dini hari WIB nanti. Wakil Inggris, Tottenham Hotspur akan menjamu raksasa Belanda, Ajax Amsterdam di Tottenham Hotspur Stadium.
Berikut lima fakta menarik jelang laga yang akan kick-off pada pukul 02.00 WIB ini:
1. Tottenham dan Ajax sebelum ini baru pernah berhadapan dua kali, yakni di putaran pertama kompetisi Piala Winners Cup musim 1981/1982 silam. Kala itu, Tottenham menang 3-1 pada leg pertama di Amsterdam. Pada leg kedua di White Hart Lane, Tottenham juga menang 3-0. Tottenham pun menyingkirkan Ajax dengan agregat telak 6-1.
2. Penampilan terakhir Tottenham, juga satu-satunya, di semifinal Liga Champions adalah pada musim 1961/1962 silam, dimana saat itu kompetisi masih bernama Piala Champions. Itu merupakan musim debut Tottenham di Eropa. Sayang, Tottenham gagal melaju ke final usai ditekuk Benfica di semifinal dengan agregat 3-4 (1-3 tandang dan 2-1 kandang).
Baca Juga: Prediksi PSM Makassar vs Home United di Piala AFC 2019
3. Sementara itu, penampilan terakhir Ajax di semifinal kompetisi ini adalah pada musim 1996/1997. Waktu itu, Ajax dikalahkan Juventus dengan agregat 2-6 (1-2 kandang dan 1-4 tandang). Yang menarik, semusim sebelumnya Ajax sukses keluar sebagai kampiun kompetisi usai menaklukkan Juventus di final.
4. Di Liga Champions musim ini, Tottenham lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup B di bawah Barcelona. Tottenham kemudian menyingkirkan Borussia Dortmund (3-0 kandang dan 1-0 tandang) di babak 16 besar, dan sesama tim Premier League, Manchester City (1-0 kandang dan 3-4 tandang) di fase delapan besar lalu.
5. Sementara itu, Ajax telah melalui perjalanan panjang di Liga Champions musim ini. Sebelum tampil di fase grup, Ajax menyingkirkan Sturm Graz di babak kualifikasi kedua (agregat 5-1), Standard Liege di kualifikasi ketiga (agregat 5-2), dan Dynamo Kiev di fase play-off (agregat 3-1). Ajax kemudian lolos ke fase gugur dengan status runner-up Grup E di bawah Bayern Munich, sebelum menyingkirkan Real Madrid (1-2 kandang dan 4-1 tandang) di babak perdelapanfinal, dan Juventus (1-1 kandang dan 2-1 tandang) di delapan besar.