Suara.com - Kabar seputar aktivitas transfer Manchester United memang selalu menarik untuk disimak. Kabar teranyar, manajer tetap Man United yang baru, Ole Gunnar Soiskjaer telah menentukan target utamanya terkait pemain yang akan didatangkan pada bursa transfer musim panas 2019.
Pemain tersebut rupanya bukan berposisi bek tengah, gelandang, winger ataupun penyerang, melainkan fullback! Menurut laporan yang diturunkan The Guardian, pemain yang menjadi buruan utama Solskjaer di bursa transfer musim panas nanti adalah bek kanan Crsytal Palace, Aaron Wan-Bissaka.
Man United memang diyakini juga akan berburu gelandang, winger, dan bek tengah anyar pada musim panas mendatang. Namun, sektor fullback kanan, menurut The Guardian, jadi prioritas dengan Wan-Bissaka sebagai target transfer nomor satu Solskjaer.
Man United dipercaya telah menyiapkan dana tak kurang dari 35 juta pounds untuk memboyong Wan-Bissaka dari Crystal Palace. Harga tersebut dinilai pantas untuk membuat manajemen The Eagles --julukan Palace-- bersedia melepas pemain berusia 21 tahun tersebut.
Baca Juga: Luke Shaw: Manchester United memang Bermain Buruk Lawan Watford
Pada musim ini, Wan-Bissaka telah 32 kali memperkuat Palace di semua ajang, dengan torehan 3 assist.
Sedikit informasi soal Wan-Bissaka, penggawa Timnas Inggris U-21 ini merupakan pemain asli didikan akademi Palace. Sebagai seorang fullback, ia punya kecepatan yang menawan.
Ia sangat eksposif namun juga tangguh dalam bertahan. Dengan tinggi mencapai 183 cm, Wan-Bissaka juga cukup bagus dalam duel-duel udara.