Zidane Naksir Berat Paul Pogba

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 01 April 2019 | 18:08 WIB
Zidane Naksir Berat Paul Pogba
Gelandang Manchester United asal Prancis Paul Pogba melakukan sujud syukur setelah mencetak gol ke gawang Fulham dari titik penalti dalam lanjutan Liga Inggris di Craven Cottage, London. Ian KINGTON / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengaku naksir berat kepada gelandang Manchester United Paul Pogba. Menurutnya, Pogba adalah tipikal pemain yang serba bisa di atas lapangan.

Pogba sendiri kabarnya masuk dalam daftar buruan Zidane yang belum lama ini kembali ditunjuk sebagai pelatih Real Madrid. Menanggapi hal itu, usai membela tim nasional Prancis di kualifikasi Piala Eropa 2020, Pogba pun memberikan sinyal positif dengan menyebut Madrid sebagai klub impian setiap pemain.

"Saya mengenalnya (Pogba) secara pribadi," kata mantan kapten timnas Prancis itu sebelum pertandingan La Liga melawan Huesca, Senin (1/4/2019).

"Ia sangat berpengaruh dan hanya ada beberapa pemain yang bisa berpengaruh sepertinya."

Baca Juga: Bikin Gol Penentu Real Madrid, Benzema Lampaui Rekor Messi dan Ronaldo

Pogba bergabung kembali dengan United dari Juventus pada pertengahan tahun 2016 lalu dengan memecahkan rekor transfer dunia saat itu, yang mencapai 89 juta pound atau sekitar Rp 1,6 triliun.

Paul Pogba bersalaman dengan manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer usai pertandingan [AFP]
Paul Pogba bersalaman dengan manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer usai pertandingan [AFP]

Masa depannya di Old Trafford mulai suram di awal musim ini dengan meluasnya laporan bahwa ia tidak akur dengan manajer MU saat itu Jose Mourinho.

Pogba pun kembali bermain reguler pada Desember 2018, sejak Mourinho dipecat dan digantikan oleh
Ole Gunnar Solskjaer. Hingga saat ini, di bawah asuhan manajer asal Norwegia Pogba berhasil mengemas sembilan gol.

"Dia seorang gelandang yang tahu bagaimana caranya bertahan dan menyerang," tambah Zidane, yang kembali menukangi Real Madrid pada 11 Maret setelah kurang dari 10 bulan meninggalkan Bernabeu.

"Namun Pogba bukan pemain saya, ia bersama Manchester. Ia selalu mengatakan itu, setelah Manchester, Madrid adalah klub favoritnya. Jadi ketika pengalamannya di Manchester sudah berakhir, mengapa tidak datang ke Madrid?" (Antara)

Baca Juga: Zidane Kembali, Para Pemain Real Madrid seperti Memenangi Trofi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI