Suara.com - Italia berpesta gol setelah mencukur Liechtenstein 6-0 di Grup J Kualifikasi Piala Eropa 2020. Sementara Spanyol meraih kemenangan keduanya di Grup F usai mengalahkan Malta 2-0 lewat dua gol Alvaro Morata.
Pada laga Italia vs Liechtenstein berlangsung di Ennio Tardini, Rabu (27/3/2019) dinihari WIB, Stefano Sensi membuka kemenangan tuan rumah di menit ke-17. Marco Verratti Italia memperbesar kemenangan Italia di menit ke-32.
Fabio Quagliarella berhasil mencetak dua gol dan keduanya dari titik penalti guna membuat Gli Azzurri unggul 4-0 di babak pertama. Moise Kean dan Leonardo Pavoletti menambah dua gol lagi di babak kedua dan memastikan kemenangan Italia 6-0.
Dengan hasil itu, Italia memuncaki Grup J dengan enam poin hasil dari dua laga, mencetak delapan gol tanpa kebobolan sejauh ini.Yunani dan Bosnia Herzegovina menyusul di posisi 2-3 dengan empat poin.
Baca Juga: Argentina dan Brasil Petik Kemenangan di Laga Uji Coba
Sementara di Grup F, Spanyol berhasil meraih tiga poin dalam laga tandangnya usai mengalahkan Malta dengan skor 2-0. Pada laga di Ta' Qali National Stadium, Rabu (27/3/2019), Alvaro menjadi bintang kemenangan Spanyol setelah memborong dua gol.
Di babak pertama, Spanyol melepaskan 9 percobaan dan dua diantaranya yang on target, sementara tuan rumah tidak diberi kesempatan sama sekali. Morata membuka kemenangan Spanyol di menit ke-31 dan membuat Spanyol unggul 1-0 di babak pertama.
Pada babak kedua, Alvaro Morata menambah satu gol lagi di menit ke-73. Morata mencetak gol tersebut lewat sundulannya setelah menyambut crossing dari Jesus Navas dan memastikan Spanyol menang 2-0.
Dengan kemenangan tersebut Spanyol sementara memuncaki Grup F dengan enam poin, usai di laga perdana juga menang 2-1 atas Norwegia. Sementara Malta turun ke posisi empat dengan tiga poin.
Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020 yang berlangsung hingga Rabu (27/3/2019) dini hari WIB
Grup D
Baca Juga: Jadi Kiper Dadakan Penyelamat Timnas Indonesia U-23, Ini Kata Dimas Drajad
Irlandia 1
Georgia 0