Timnas Indonesia U-23 Gagal Tampil di Piala Asia, Begini Komentar Menpora

Selasa, 26 Maret 2019 | 17:12 WIB
Timnas Indonesia U-23 Gagal Tampil di Piala Asia, Begini Komentar Menpora
Pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri (kiri) menerima kalungan bunga dari Menpora Imam Nahrawi saat tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/2/2019). [Antara/Muhammad Iqbal]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menanggapi kegagalan timnas Indonesia U-23 di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Menurut Imam, menang kalah dalam sebuah kompetisi adalah hal yang biasa.

Timnas Indonesia U-23 dipastikan gagal menembus putaran final Piala Asia U-23 yang akan digelar di Thailand pada Januari 2020, usai menelan dua kekalahan beruntun di babak kualifikasi Grup K.

Seperti diketahui, di pertandingan pertama timnas Indonesia U-23 dibantai Thailand dengan empat gol tanpa balas. Sedangkan di pertandingan kedua kontra Vietnam, Indonesia kalah tipis 1-0.

"Menang kalah itu hal biasa, sekarang yang perlu dibangun adalah budaya sportif, dalam artian tidak ada satupun atlet yang ingin kalah bertanding, mereka sudah berjuang, mereka sudah mengorbankan semuanya, sekarang saatnya kita menyambut mereka," kata Imam.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Brunei Sore Ini

"Jangan hanya ketika menang kita elu-elukan, tapi ketika belum berhasil pun sebenarnya kita harus memberikan energi baru bagi mereka agar mereka lebih semangat lagi menghadapi pertandingan berikutnya," sambung Imam di Gedung Krida Bhakti Sekretariat Negara, Jakarta, Selasa (26/3/2019).

"Nah semua atlet pasti berpikiran begitu, dia tidak ingin kalah, ingin menang terus. Tapi ya sekarang faktanya mereka belum berhasil ayo kita suport lagi."

Lebih lanjut Imam menyebutkan kegagalan ini tidak ada hubungannya dengan bonus yang diberikan kepada para pemain, pelatih, serta ofisial tim usai menjuarai Piala AFF U-22 2019 pada Februari lalu.

"Oh engga engga. Jangan mencari sesuatu yang di luar kaitan soal kemenangan di lapangan atau hal di lapangan," jelasnya.

"Mungkin murni soal lapangan ya. Apalagi mereka tanding di kandang Vietnam dengan tekanan suporter yang sedemikian rupa. Mungkin juga ada soal psikologis yang kita tidak tahu di dalamnya seperti apa," pungkasnya.

Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Brunei di Kualifikasi Piala Asia U-23

Di pertandingan terakhir Grup K kualifikasi Piala Asia U-23, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Brunei Darussalam. Pertandingan tersebut akan digelar Selasa (26/3/2019).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI