Suara.com - Inggris dan Prancis meraih kemenangan besar atas lawan-lawannya dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2020. Berikut hasil kualifikasi Piala Eropa 2020 yang berlangsung hingga Selasa (27/2/2019) dini hari WIB.
Pada laga di grup A, duel Montenegro vs Inggris berlangsung di Stadion Pod Goricom, Selasa (26/3/2019) dini hari WIB. Namun Inggris sempat tertinggal lebih dulu 1-0 oleh gol Marko Vesovic di menit ke-17.
Inggris akhirnya mampu bangkit. Ross Barkley menyumbangkan dua gol guna membuat Inggris unggul 3-1. Harry Kane dan Raheem Sterling juga mencetak gol guna memastikan Inggris menang 5-1 dalam laga tersebut.
Hasil itu membuat Inggris memimpin klasemen Grup A dengan enam poin dari dua pertandingan. Pada laga sebelumnya, tim besutan Gareth Southgate itu menang 5-0 atas Republik Ceko. Sementara Montenegro di posisi ketiga dengan satu poin.

Sementara Prancis juga meraih kemenangan besar di kualifikasi Piala Eropa 2020. Saat menjamu Islandia di Stade De France, Selasa (26/3/2019) dinihari WIB, Les Bleus meraih kemenangan empat gol tanpa balas.
Kemenangan Prancis dicetak Samuel Umtiti, Olivier Giroud, Kylian Mbappe dan Antoine Griezmann. Kemenangan ini membuat Prancis memimpin grup H dengan enam poin atay unggul selisih gol atas Turki yang juga menang 4-0 atas Islandia.
Pada laga kualifikasi di Grup B, Portugal gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang tamunya, Serbia 1-1. Pada pertandingan tersebut, bintang Portugal, Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol.

Dalam laga Portugal vs Serbia di Estadio da Luz, Selasa (26/3/2019) dinihari WIB, tim tamu lebih dulu memimpin lewat gol
Dusan Tadic di menit ke-7. Gol Danilo Pereira di menit ke-42 akhirnya menyelamatkan Portugal dari kekalahan.
Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020 hingga Selasa (27/2/2019) dini hari WIB.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Eropa 2020, Inggris Hantam Montenegro, Portugal Imbang
Grup A
Montenegro 1 (Vesovic 17)
Inggris 5 (Keane 30, Barkley 38, 59, Kane 71, Sterling 80)