Suara.com - Penyerang Timnas Jerman, Marco Reus yakin negaranya mampu mengakhiri berbagai kesialan belakangan ini dan memetik hasil positif dalam awal perjalanan mereka di babak Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Jerman akan memulai kampanye mereka di Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan menantang tuan rumah Belanda di Johan Cruijff Arena, Amstedam, Senin (25/3/2019) dini hari WIB nanti.
Laga ini tentu akan sangat berat, terlebih Belanda kini sedang on fire. Meski demikian, Reus yakin bisa meraih hasil positif dalam laga tandang ini.
'Jika kami punya pola pikir yang benar dan kompak sebagai tim, maka kami punya peluang membawa hasil (positif) di sana (Amsterdam)," tutur Reus di laman resmi Timnas Jerman.
Baca Juga: Kualifikasi Piala Eropa 2020: Van Dijk Optimis Belanda Mampu Tekuk Jerman
Menghadapi Belanda, Jerman sendiri sudah gagal menang (dengan rincian sekali kalah dan sekali imbang) dalam dua pertemuan terakhir dengan Oranje --julukan Timnas Belanda-- sepanjang tahun lalu (di pentas Nations League).
"Kami perlu cepat dalam serangan balik, kompak di pertahanan dan kami harus ingin menang. Jika kami melakukan itu malam nanti, maka siapa pun akan sulit menghadapi kami," ucap Reus.
"Dan saya yakin kami akan memenangkan pertandingan itu. Kami akan memberikan segala yang kami bisa guna mendapatkan tiga poin," tegas bintang Borussia Dortmund berusia 29 tahun itu.
Belanda memiliki bekal bagus menang 4-0 melawan Belarusia di Amsterdam dalam laga perdana mereka di Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2020. Sebaliknya laga dini hari nanti akan menjadi laga perdana Jerman di pentas kualifikasi Piala Eropa 2020 ini.
Baca Juga: Sindir Pelatih 'Hipster', Mourinho: Apa Gunanya Filosofi Tanpa Gelar Juara?