Gol tim tuan rumah pun terciota di menit 26 lewat Tiquinho. Namun, AS Roma bisa membalas lewat penalti Daniele De Rossi untuk membuat skor 1-1 hingga half-time.
Porto lantas kembali unggul 2-1 pada menit 52. Gol Moussa Marega membawa agregat sama kuat 3-3 hingga 90 menit waktu normal rampung.
Laga pun harus dilanjutkan ke 2x15 menit babak perpanjangan waktu. Dalam periode ini, Porto berhasil menambah gol lewat titik penalti yang dieksekusi Alex Telles.
Kemenangan 3-1 pun membawa Porto ke perempatfinal setelah raksasa Portugal tersebut unggul agregat 4-3.
Baca Juga: Sahabat Bantah Kabar Luna Maya dekat dengan Pengusaha Malaysia
Hasil leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018/2019, Kamis (7/3/2019) dini hari WIB:
FC Porto 3-1 AS Roma (FC Porto lolos ke perempatfinal dengan keunggulan agregat 4-3)
PSG 1-3 Manchester United (Manchester United lolos ke perempatfinal dengan unggul agresivitas gol tandang dalam agregat 3-3)