Preview PSG vs Man United: Mampukah Tim Tamu Lolos dari Lubang Jarum?

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 06 Maret 2019 | 19:30 WIB
Preview PSG vs Man United: Mampukah Tim Tamu Lolos dari Lubang Jarum?
Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. [Anne-Christine POUJOULAT / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018/2019 akan kembali dihelat Kamis (7/3/2019) dini hari WIB. Big match akan tersaji di Paris, di mana Paris Saint-Germain (PSG) akan menerima lawatan Manchester United di Parc des Princes.

Meski laga ini berstatus big match, namun PSG kini jelas berada di atas angin setelah berhasil mencuri kemenangan 2-0 di markas Man United, Old Trafford dua pekan lalu.

Untuk melangkah ke perempatfinal, Man United memang dihadapkan pada pekerjaan berat, kalau tidak mau dibilang sebagai sebuah mission impossible. PSG sudah unggul dengan defisit dua gol dan telah mengantongi dua gol tandang. 

Man United asuhan pelatih interim Ole Gunnar Solskjaer wajib menang dengan mencetak setidaknya tiga gol ke gawang PSG tanpa kebobolan, jika ingin melenggang ke 16 besar dari hasil pertandingan 90 menit waktu normal.

Baca Juga: Jadwal dan Siaran Langsung Leg II 16 Besar Liga Champions Dini Hari Nanti

Meski demikian, Solskjaer rupanya tetap memiliki optimisme tinggi jelang laga dini hari nanti. Menurutnya, tidak ada hal yang mustahil bagi klub raksasa macam Man United.

"Tidak ada mission impossible buat Man United, mungkin leg kedua lawan PSG nanti hanya lebih sulit. Gol akan mengubah segalanya, jika kami dapat mencetak gol lebih dulu maka segalanya masih bisa terjadi." - Ole Gunnar Solskjaer.

Sementara itu, PSG asuhan Thomas Tuchel jelas menatap laga melawan Man United dengan kepercayaan diri yang sangat tinggi. Dari delapan laga terakhir mereka di semua ajang, klub berjuluk Les Rogue-et-Bleu itu sukses memborong kemenangan.

Terlebih pada leg pertama kontra Man United dua pekan lalu, PSG tetap bisa mendominasi permainan dan menang meyakinkan dengan skor 2-0 meski tampil tanpa dua megabintangnya, Neymar Jr dan Edinson Cavani.

Meski demikian, Thomas Tuchel rupanya enggan lengah dan memandang sebelah mata Man United. Menurut pelatih berpaspor Jerman itu, sang lawan tetaplah sebuah tim yang memiliki kualitas sangat baik.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Nekat Bawa Bocah Idola Pemain Indonesia Hadapi PSG

"Lebih baik kami tetap waspada dengan kualitas dari Ole Gunnar Solskjaer dan anak-anak asuknya. Dia merupakan pemain penting di era terbesar klub itu dan siap menunjukkan semangat Manchester United yang sesungguhnya pada laga nanti," tutur Tuchel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI