Suara.com - Borussia Dortmund akan menjalani misi teramat sulit untuk bisa lolos ke perempatfinal Liga Champions 2018/2019, pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018/2019 kontra Tottenham Hotspur.
Dortmund sejatinya akan tampil di depan publiknya sendiri di Signa Iduna Park, Rabu (6/3/2019) dini hari WIB. Namun mereka menatap laga leg kedua ini dengan defisit alias ketertinggalan agregat 0-3, usai kalah memalukan pada leg pertama di Wembley, pertengahan Februari lalu.
Dortmund memang bisa dibilan akan menjalani misi yang nyaris mustahil. Bagaimana tidak, sepanjang sejarah mereka di Liga Champions, klub berjuluk Die Borussen itu belum pernah sekalipun berhasil lolos ke babak berikutnya setelah tertinggal tiga gol pada leg pertama fase knockout.
Situasi seperti ini pernah dialami Dortmund pada perempatfinal Liga Champions musim 2013/2014 lalu. Saat itu, Dortmund yang masih dibesut Jurgen Klopp takluk 0-3 dari Real Madrid pada leg pertama babak perempatfinal, dan akhirnya tersingkir karena hanya menang 2-0 pada leg kedua di kandang sendiri.
Baca Juga: Jadwal dan Siaran Langsung Leg Kedua 16 Besar Liga Champions Malam Ini
Terlebih, performa Dortmund yang kini diasuh Lucien Favre saat ini sedang carut marut. Di Liga Jerman, Dortmund meraih satu kemenangan, satu kekalahan dan satu kali imbang dari tiga laga terakhir mereka.
Alhasil posisi Dortmund di puncak klasemen kini terancam dari rival abadinya, Bayern Munich. Marco Reus dan kawan-kawan hanya unggul selisih gol saja dari Bayern di puncak klasemen sampai pekan ke-24.
Yang pasti, Dortmund hanya memenangi satu dari enam pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi. Sebelum kalah dari Tottenham pada leg pertama lalu, Dortmund juga disingkirkan Werder Bremen dari Piala Jerman musim ini usai kalah lewat adu penalti.
Yang teranyar, Dortmund ditundukkan tuan rumah Augsburg yang merupakan tim papan bawah, dengan skor 1-2 pada lanjutan Liga Jerman 2018/2019 akhir pekan lalu.
Well, beruntung form Tottenham kini juga sedang menurun. Tottenham bahkan menelan dua kekalahan dari tiga laga terakhir mereka di Liga Inggris, dengan satu laga lainnya berakhir imbang.
Baca Juga: Pochettino: Tottenham Tetap Incar Kemenangan di Markas Dortmund
Anehnya, performa buruk anak-anak asuh Mauricio Pochettino itu ditandai dengan kembalinya Harry Kane yang sempat absen cukup lama lantaran cedera hamstring. Kane juga tak bermain saat Tottenham melibas Dortmund 3-0 dua pekan lalu.