Arema FC sempat mencetak gol pada menit ke-90+3, tapi dianulir wasit karena offside. Namun, gol ketiga dari Arema benar-benar lahir pada menit ke-90+5 melalui Dedik Setiawan yang dibayar mahal oleh sang kapten Hamka Hamzah. Hamka terpaksa ditandu keluar lapangan karena cedera akibat berbenturan dengan pemain lainnya.
Hingga wasit Yudi Nurcahyo meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, skor 3-2 untuk kemenangan Arema FC tidak berubah.
Susunan pemain:
Arema FC : Utam Rusdiana; Hendro Siswanto, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Ahmad Alfarizi; Jayus Hariono, Pavel Smolyachenko; Makan Konate, Dendi Santoso, Ridwan Tawainella; Dedik Setiawan.
Baca Juga: Hanif Sjahbandi: Main atau Tidak, Itu Keputusan Pelatih
Barito Putera : Yoo Jae-hon, Andri Ibo, Arthur Jesus, Dony Monim, Nazar Nurzaidin; Bayu Pradana, Lucas Ramos, Evan Dimas; Prisca Womsiwor, Samsul Arif, Yakob Sayuri. (Antara)