Suara.com - Timnas Indonesia U-22 sukses menjuarai Piala AFF U-22 2019. Usai membantu menjuarai Piala AFF U-22, salah satu pemain timnas Indonesia Sani Rizki Fauzi mendapatkan penghargaan berupa kenaikan jabatan di kepolisian .
Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Thailand 2- di final Piala AFF U-22 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2/2019). Belakangan muncul nama Sani Rizki Fauzi yang menjadi aktor utama dalam pertandingan tersebut.
Anggota polisi Satuan Brimob Polda Metro Jaya berpangkat Bripda itu menyumbang gol dalam pertandingan tersebut. Di menit ke-58, sepakan Sani Rizki dari luar kotak penalti membentur bek lawan membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.
Atas prestasinya tersebut, Sani Rizki Fauzi akan mendapatkan penghargaan berupa kenaikan jabatan.
Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono dalam konfrensi pers yang digelar di Mako Brimob Polda Metro Jaya, Kwitang, Jakarta Pusat, Jumat (1/3/2019).
"Atas kerja keras, disiplin, dan dedikasinya Sani dapat mencapai keberhasilan yang luar biasa. Negara bangga, polisi bangga, Brimob juga bangga terhadap prestasinya," ujar Argo Yuwono di lokasi.
Atas prestasi tersebut, Sani mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa. "Informasi dari manajer akan diberikan kenaikan pangkat luar biasa," ujar Argo.