Suara.com - Ezra Walian turut bahagia atas keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFFU-22 2019. Pemain naturalisasi ini pun mengirimkan pesan ini kepada pemain timnas Indonesia U-22 atas keberhasilannya tersebut.
Timnas Indonesia U-22 berhasil berhasil mengalahkan Thailand di laga final yang berlangsung di Kamboja dengan skor 2-1, Selasa (26/2/2019). Ezra Walian yang bermain untuk klub Belanda RKC Waalwijk, turut bahagia atas gelar juara yang diraih Garuda Muda.
Sayang pemain naturalisasi itu gagal merasakannya secara langsung. Padahal, Ezra masuk ke dalam pemain yang dipanggil oleh Pelatih Indra Sjafri masuk ke dalam skuat Piala AFF 2019.
Tidak diizinkan klub menjadi faktor tidak merapatnya Ezra ke tim nasional. Pasalnya, Piala AFF U-22 2019 tidak masuk ke dalam kalender FIFA.
Baca Juga: Real Madrid Dipermalukan Barcelona, Solari: Ini Bukan Kegagalan
Meski tidak turut serta memperkuat Timnas Indonesia U-22 , jebolan akademi Ajax Amsterdam itu mengaku bahagia. Itu terlihat pada unggahan di akun Instagram pribadi miliknya @ezrawalian.
"Selamat tim. Bangga dengan negara saya juara Piala AFF U-22. Kalian semua legenda," tulis Ezra.
Gelar juara yang didapat oleh timnas Indonesia U-22 banyak mendapat sorotan disaat federasi sedang gonjang-ganjing. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) pun memberikan bonus uang senilai Rp 2,1 miliar.
Selain itu, tim besutan Indra Sjafri juga diarak yang berakhir di Istana Negara, Kamis (28/2/2019). Andy Setyo dan kawan-kawan mendapat kehormatan bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
Jokowi pun mengaku merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh para pemain Timnas Indonesia U-22 yang sukses mengalahkan Thailand dan merengkuh juara Piala AFF.
Baca Juga: Timnas U-22 Diguyur Bonus Rp 200 Juta dari Presiden Jokowi
"Saya dan seluruh rakyat Indonesia merasa sangat bangga sekali atas prestasi dari ini generasi baru sepakbola Indonesia yang kita harapkan, kebangkitan sepakbola indonesia dimulai dari titik ini," ujar Jokowi saat menerima anak asuh Indra Syafri.