Suara.com - Alvaro Morata akhirnya berhasil mencetak gol pertamanya bagi Atletico Madrid ketika mengalahkan Villarreal 2-0 di Madrid, Minggu (24/2/2019).
Kemenangan ini berhasil membuat Atletico memperpendek jarak dengan pemimpin klasemen saat ini, Barcelona, menjadi tujuh poin.
Morata, yang dipinjam dari Chelsea, membuka kebuntuan Atletico pada menit ke-31 dengan meneruskan umpan silang Filipe Luis ke pojok bawah gawang dengan tendangan voli.
Atletico memiliki peluang untuk menambah keunggulannya lewat Diego Costa yang memiliki tiga peluang bagus untuk mencetak gol.
Baca Juga: Dewa 19 Manggung di BSD, Dul Kembali Gantikan Peran Ahmad Dhani
Sayangnya, eks striker Chelsea tersebut tidak mampu memaksimalkan peluang yang didapatnya.
Atletico akhirnya berhasil mengunci kemenangan lewat gol pemain tengah Saul Niguez pada menit ke-88.
Kiper Sergio Asenjo salah perhitungan ketika menyambut bola yang mengarah ke gawangnya sehingga Saul mampu meraih bola terlebih dahulu.
Bek Victor Ruiz terlambat melompat sehingga melewatkan bola yang akhirnya menggetarkan jala gawang mereka.
Hasil ini membuat Atletico berada di peringkat dua setelah 25 pertandingan dengan 50 poin, selisih tujuh poin dari pemuncak klasemen Barcelona.
Baca Juga: 3 Kartu Sakti Jadi Janji Manis Jokowi dalam Pidato Kebangsaan
Sementara itu Villarreal berada di peringkat 18 dengan 23 poin. [ANTARA]