Suara.com - Persebaya Surabaya mencukur Persinga Ngawi delapan gol tanpa balas pada babak 32 Besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur Sabtu (16/2/2019).
Persebaya yang lebih diunggulkan, unggul cepat di menit pertama lewat sundulan Amildo Balde, usai menerima umpan silang dari Manuchekhr Jalilov.
Gol cepat tersebut membuat anak-anak Bajul Ijo kian percaya diri. Persebaya pun nyaris saja menambah keunggulan lewat sepakan jarak jauh Jalilov dan Balde.
Barulah di menit ke-13, gol kedua yang ditunggu-tunggu akhirnya hadir lewat tendangan melengkung kaki kakan Irfan Jaya dari dalam kotak penalti.
Baca Juga: Senggolan Motor, Pebalap Nasional M Zaki Meninggal Ditikam
Persinga Ngawi bukannya tanpa ancaman. Peluang terbaik didapat setelah kiper Persebaya Miswar Saputra melakukan blunder. Beruntung Miswar masih bisa mengamankan kembali gawangnya.
Amildo Balde kembali menunjukkan kualitasnya usai tandukannya menghujam keras gawang Persinga, sekaligus memperbesar keunggulan Persebaya menjadi 3-0 pada menit ke-22.
Tertinggal jauh, Pelatih Persinga Fachmi Amiruddin melakukan pergantian pemain di lini tengah dengan memasukkan Ridwan Prihandoko menggantikan Ferdiansyah.
Jalilov hampir saja membuat Persebaya kian menjauhkan keunggulan. Namun, tendangan keras kaki kirinya masih bisa ditepis kiper Junaidi.
Skor 3-0 untuk Persebaya pun bertahan hingga babak pertama berakhir.
Baca Juga: Seluruh Atlet Peraih Emas Asian Games Belum Terima Bonus Rumah
Babak kedua berjalan baru satu menit, Persebaya dikejutkan tendangan keras dari luar kotak penalti oleh Alvin. Namun Miswar Saputra masih bisa menepisnya.