Suara.com - itan Sulaiman mengaku tidak masalah timnas Indonesia U-22 tanpa Egy Maulana Vikri di ajang Piala AFF U-22 2019. Witan memaklumi rekannya itu yang kini tengah sibuk bersama klub asal Polandia, Lechia Gdanks.
Egy gagal memperkuat Piala AFF U-22 2019 karena terkendala izin dari Lechia. Alhasil, pemain berusia 31 tahun tersebut tidak bisa pulang ke Tanah Air.
"Kalau rindu, sih tidak. Biasa-biasa saja," kata Witan di lapangan ABC Senayan, Jumat, (12/2/2019).
Lebih lanjut, Witan mengaku tidak berkomunikasi dengan Egy. Terakhir Witan berkomunikasi saat Egy berada di Indonesia beberapa waktu lalu.
"Tidak ada pesan dari Egy. Terakhir ngobrol pas dia di Indonesia," tambah sang pemain.
Baca Juga: Geledah Apartemen dan Ruang Kerja Plt Ketum PSSI, Satgas Sita 84 Barang
Witan merupakan pemain termuda di skuat Garuda Muda. Masih berusia 17 tahun, ia sudah bisa menembus skuat timnas Indonesia U-22.
Sama halnya dengan Egy, Witan juga alumni timnas U-19. Witan pun berjanji bakal berikan yang terbaik di Piala AFF U-22 kali ini.
"Makin lama makin kompak. Kita semua tahu apa yang kita lakukan satu sama lain," pungkas Witan.