Lucien Favre: Dortmund Memberikan Kemenangan Cuma-cuma kepada Tottenham

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 14 Februari 2019 | 12:59 WIB
Lucien Favre: Dortmund Memberikan Kemenangan Cuma-cuma kepada Tottenham
Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre. [Adrian DENNIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre tak bisa menyembunyikan kekecewaannya setelah timnya dibantai 0-3 oleh tuan rumah Tottenham Hotspur pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2018/2019 di Wembley, Kamis (14/2/2019) dini hari WIB.

Menurut Favre, Dortmund seperti "cuma-cuma" memberikan kemenangan telak ini kepada Tottenham. Selain itu, pelatih berpaspor Swiss itu berkilah jika skuatnya tak berada dalam kondisi yang cukup prima pada laga dini hari tadi.

Meski demikian, Favre berjanji akan segera bekerja untuk menyelesaikan berbagai masalah yang menghinggapi skuat Dortmund, yang sejatinya sedang on fire saat ini di kancah domestik dengan memuncaki klasemen sementara Bundesliga.

Melawan Tottenham di Wembley, Dortmund sendiri tidak bisa tampil dengan kekuatan terbaiknya. Pasalnya, Marco Reus, Paco Alcacer dan Lukas Piszczek harus absen lantaran cedera.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Real Madrid Kalahkan Ajax di Liga Champions

"Di babak pertama, kami sebenarnya mampu menunjukkan penampilan yang cukup baik. Kami tak memberikan celah kepada Tottenham untuk menciptakan banyak peluang. Selain itu, kami juga mampu bertahan dan menyerang dengan baik di babak pertama," buka Lucien Favre seperti dimuat laman resmi UEFA.

"Namun di awal-awal babak kedua, kami langsung kehilangan bola. Tottenham pun berhasil memanfaatkannya dengan mencetak gol dari umpan silang. Jujur, saya merasa bahwa gol pertama merupakan buah dari keteledoran kami. Dan sejujurnya, kami seperti memberikan kemenangan besar ini secara cuma-cuma kepada Tottenham," kilahnya.

"Saat ini, kami tak berada dalam kondisi terbaik. Saya dan para pemain harus segera bekerja untuk menghindari kesalahan-kesalahan ini dan berusaha untuk tampil lebih baik lagi di pertandingan-pertandingan selanjutnya," pungkas juru taktik berusia 61 tahun itu.

Partai leg kedua menghadapi Tottenham sendiri akan digelar di Signal Iduna Park pada 6 Maret mendatang, dengan Dortmund bertindak sebagai tuan rumah.

Baca Juga: Ini Hasil Lengkap Leg I Babak 16 Besar Liga Champions Dini Hari Tadi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI