Suara.com - PSSI telah mengeluarkan jadwal Persija Jakarta di babak 16 besar Piala Indonesia menyusul kegagalan Macan Kemayoran di ajang Liga Champions Asia 2019. Sebagaimana diketahui, di babak 16 besar, Persija akan menghadapi Tira-Persikabo.
Pertandingan kedua tim tersebut akan berlangsung dalam dua leg. Pertama Tira-Persikabo akan bertindak sebagai tuan tumah di Stadion Pakansari, Cibinong, pada 17 Februari 2019.
Sementara leg kedua di mana Persija akan bertindak sebagai tuan rumah belum dipastikan waktunya. Namun, akan dimainkan di Stadion Patriot, Bekasi.
"Laga ini baru dipastikan tanggal bermainnya, karena berdasarkan hasil laga Persija di kualifikasi Liga Champions Asia, dan nantinya mempertimbangkan jadwal di Piala AFC 2019," tulis rilis PSSI yang diterima suara.com.
Baca Juga: Taklukkan MU di Old Trafford, Tuchel: Ini Baru Setengah Pertandingan
Selain itu, PSSI juga mengumumkan perubahan jadwal babak 16 besar antara Persib Bandung kontra Arema FC. Laga tersebut akan digelar pada Senin (18/2/2019). Sementara leg kedua akan berlangsung empat hari setelahnya.
Pertandingan antara Persib kontra Arema FC sebelumnya digelar pada 15 Februari mendatang. Diundurnya jadwal pertandingan itu karena Maung Bandung baru memainkan leg kedua babak 32 besar pada 11 Februari mendatang.
"Penetapan perubahan tersebut tertuang melalui surat PSSI bernomor, 535/AGB/72/II-2019, tanggal 12 Februari 2019. Surat ini juga telah disampaikan kepada dua manajemen klub tersebut,” bunyi rilis tersebut.
Sebagaimana diketahui, 15 tim sudah memastikan bermain di babak 16 besar. Mereka adalah PSIS Semarang, Persidago Gorontalo, Sriwijaya FC, Borneo FC, Madura United, Perseru Serui, Arema FC, PSM Makassar, Tira-Persikabo, Persela Lamongan, Bali United, Bhayangkara FC, PSS Sleman, Persija Jakarta, dan Persib Bandung.
Dua tim yaitu Persebaya Surabaya dan Persinga Ngawi masih akan bertarung di babak 32 besar untuk memperebutkan satu tiket ke 16 bedar pada 16 Februari mendatang.
Baca Juga: Berikut 5 Fakta Menarik Usai PSG Taklukkan MU di Old Trafford