Suara.com - Real Madrid bersiap tandang ke markas sang rival abadi, Barcelona, pada laga leg pertama semifinal Copa del Rey 2018/2019, Kamis (7/2/2019) dini hari WIB.
Santiago Solari pun bakal melakoni laga El Clasico pertamanya sebagai pelatih Real Madrid. Tak tanggung-tanggung, entrenador berusia 42 tahun itu menargetkan kemenangan saat sowan ke Camp Nou dini hari nanti.
Sebagai informasi, saat dibantai Barca 1-5 di Camp Nou pada laga Liga Spanyol 2018/2019 akhir Oktober tahun lalu, Real Madrid masih dibesut Julen Lopetegui.
Nah, Solari yang ditunjuk sebagai caretaker Real Madrid pada 29 Oktober 2018 sebelum diangkat sebagai pelatih permanen dua pekan berselang, pun akan memimpin Los Blancos kembali melawat ke markas Barcelona. Kali ini kedua tim akan bentrok di pentas Copa del Rey, yang sudah memasuki fase empat besar musim ini.
Baca Juga: Prediksi Barcelona vs Real Madrid di Copa del Rey
Leg pertama akan dihelat di Camp Nou dini hari nanti, sementara leg kedua akan digelar di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu pada 28 Februari mendatang.
Menariknya, dua tim raksasa di Negeri Matador ini akan kembali bertemu pada 3 Maret 2019 dalam lanjutan Liga Spanyol 2018/2019, juga di Bernabeu. Well, ini berarti akan tersaji tiga El Clasico dalam kurun waktu sebulan ke depan!
Solari sendiri mengaku sangat antusias menyambut laga El Clasico perdananya sebagai pelatih kepala Real Madrid. Mantan gelandang sayap El Real yang juga eks pelatih Real Madrid B itu pun berharap Karim Benzema dan kolega bisa menampilkan permainan terbaik dan meraih kemenangan.
"Kita tidak akan pernah tahu jika ada kejutan taktik atau tidak, itu tidak tergantung dari apa yang dilakukan oleh satu tim saja," buka Solari di laman resmi Real Madrid.
"Kami mengharapkan satu laga yang indah, itulah laga Clasico dan kami berharap agar semua orang dapat menikmatinya. Kami berharap memainkan satu pertandingan yang hebat dan menang. Kami tentu ingin menang meski bermain di Camp Nou. Itu jadi target kami," jelas pelatih berpaspor Argentina tersebut.
Baca Juga: Hadapi Real Madrid, Lionel Messi Masuk Dalam Skuat Barcelona
Solari juga menekankan tentang pentingnya partai El Clasico. Menurutnya, El Clasico merupakan salah satu rivalitas terbesar dalam sejarah sepakbola, bahkan mungkin yang terbesar.