Jadwal Pertandingan Liga Spanyol 2018/2019 Jornada ke-21

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 25 Januari 2019 | 11:00 WIB
Jadwal Pertandingan Liga Spanyol 2018/2019 Jornada ke-21
Trio penyerang Barcelona, Lionel Messi (tengah), Luis Suarez (kiri) dan Ousmane Dembele. [AFP/Gabriel Bouys]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelaran Liga Spanyol 2018/2019 memasuki jornada alias matchweek ke-21 pada akhir pekan ini. Sederet partai seru pun akan tersaji.

Pemimpin klasemen sementara Barcelona akan coba menjaga keunggulan lima poin mereka dari pesaing terdekat, dengan meraih kemenangan saat melawat ke Estadio Montilivi yang merupakan markas Girona, Minggu (27/1/2019) malam WIB.

Sementara itu, Atletico Madrid yang kini berada di peringkat kedua, akan berusaha untuk terus menjaga kans mereka untujk juara musim ini.

Namun, klub berjuluk Los Colchoneros itu harus menjalani laga yang cukup berat, yakni menghadapi Getafe meski akan bermain di kandang sendiri, Wanda Metropolitano pada Sabtu (26/1/2019) malam.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Putaran Keempat Piala FA 2018/2019 Akhir Pekan Ini

Sedangkan Real Madrid yang masih tertahan di peringkat ketiga, dengan masih terpaut lima poin dari Atletico dan 10 poin dari Barcelona, akan berusaha sekuat tenaga untuk mengalahkan tuan rumah Espanyol, Senin (28/1/2019) dini hari WIB.

Espanyol tampil angin-anginan cenderung buruk di sepanjang musim ini, termasuk ketika bermain di kandangnya sendiri, Cornelia-El Prat.

Sementara itu, Real Madrid asuhan Santiago Solari kini tengah berada dalam tren positif, setelah sebelumnya sempat angin-anginan.

Los Blancos sukses meraih empat kemenangan dari lima laga terakhir mereka di semua kompetisi, termasuk memborong kemenangan dari dua partai pamungkas mereka di Liga Spanyol.

Jadwal Liga Spanyol 2018/2019 jornada ke-21:

Baca Juga: Prediksi Arsenal vs Manchester United di Putaran Keempat Piala FA

Sabtu (26/1/2019)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI