Suara.com - Striker asal Papua, Patrich Steve Wanggai dipastikan tak akan kembali memperkuat Persib Bandung untuk kompetisi Liga 1 2019 mendatang. Pasalnya, Patrich Wanggai tidak lagi memperpanjang kontraknya di Persib.
"Wanggai tidak meneruskan dengan Persib dan kita sudah ada komunikasi dengan Wanggai," tutur Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S. Taryono, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Jawa Barat, Jumat (18/1/2019).
Menurutnya, Wanggai merupakan salah satu pemain yang awalnya akan dipertahankan Persib pada musim depan. Namun, Wanggai memilih tak lagi berseragam Pangeran Biru--julukan Persib.
"Wanggai termasuk rekomendasi pelatih (untuk dipertahankan Persib), tapi Wanggai ternyata hampir sama dengan cara Victor (Igbonefo)," jelasnya.
Baca Juga: Meski Ada Perkembangan, Indra Akui Timnas U-22 Masih Banyak Kekurangan
Kuswara tidak menjelaskan alasan kenapa Wanggai enggan memperpanjang kontrak dengan skuad kebanggaan warga Jawa Barat itu. "Kebetulan bukan saya yang komunikasi. Kalau gak salah alasan pribadi saja. Wanggai sudah bicara dengan kita," tukasnya.
Disinggung apakah karena tidak ada kesepakatan harga transfer antara Patrich Wanggai dengan manajemen Persib, Kuswara langsung beralasan yang lain. "Wanggai tidak meneruskan kontraknya saja," katanya.
Persib masih kelabakan mencari pengganti Wanggai. Untuk ukuran penyerang lokal, pemain berusia 30 tahun itu memang cukup mampu bersaing dengan penyerang asing.
Performa apiknya membuat Persib kepincut untuk kembali memperpanjang Wanggai. Namun, Persib akhirnya meradang lantaran Wanggai memilih enggan memperpanjang kontraknya. "Kita komunikasikan dengan pelatih terkait pengganti Wanggai," ujarnya.
Sepanjang kompetisi Liga 1 2018 kemarin, Patrich Wanggai mampu mengoleksi 4 gol bersama Pangeran Biru dari 13 kali penampilannya. Dia didatangkan pada pertengahan musim Liga 1 2018, dari Sriwijaya FC.
Baca Juga: Satgas Anti Mafia Bola Akan Periksa Manager Madura FC
Kontributor : Aminuddin