Satgas Anti Mafia Bola Akan Periksa Manager Madura FC

Jum'at, 18 Januari 2019 | 12:05 WIB
Satgas Anti Mafia Bola Akan Periksa Manager Madura FC
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo. (Suara.com/Stephanus Aranditio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas (Satgas) Anti Mafia Bola akan memanggil Manager Madura FC, Januar Herwanto untuk dimintai keterangan dalam pengusutan kasus pengaturan skor. Rencana agenda pemanggilan tersebut akan berlangsung pada siang ini tepatnya Jumat (18/1/2019).

Karopenmas DivHumas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan, agenda tersebut akan berlangsung di Direktorat Pidana Korupsi Bareskrim Polri.

"Iya, rencananya yang bersangkutan akan diperiksa hari ini," ucap Dedi saat dikonfirmasi, Jumat (18/1/2019).

Namun Dedi tak merinci waktu pemeriksaan terhadap manager Madura FC tersebut. "Kita tunggu saja ya," tambahnya.

Baca Juga: Liverpool Perpanjang Kontrak Andrew Robertson

Sebelumnya, Januar Herwanto telah menjalani pemeriksaan pada Jumat (21/12/2018). Pemeriksan itu lantaran sebelumnya Januar menyebut ada sejumlah oknum yang terlibat dalam pengaturan skor.

Januar melaporkan anggota Komite Eksekutif PSSI, Hidayat lantaran mencoba menyuapnya agar mengalah pada saat pertandingan melawan PSS Sleman pada babak penyisihan grup wilayah Timur yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, 2 Mei 2018.

Januar sendiri menyebut bahwa dirinya diimingi uang sebesar Rp 100 sampai 150 juta agar mengalah dalam pertandingan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI