Bos Persija Serahkan Pemilihan Pemain Baru Kepada Ivan Kolev

Kamis, 17 Januari 2019 | 17:50 WIB
Bos Persija Serahkan Pemilihan Pemain Baru Kepada Ivan Kolev
Pelatih Persija Ivan Kolev saat memimpin latihan di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma. (dok. Media Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bos Persija Jakarta, Gede Widiade menyerahkan pemilihan pemain baru kepada pelatih Ivan Kolev. Gede mengatakan yang berhak menentukan pemain adalah pelatih kepala.

Sejauh ini, Persija masih minim dalam perekrutan pemain baru. Baru Ryuji Utomo, Bruno Matos, dan Jakhongir Abdumuminov yang baru diperkenalkan sebagai pemain anyarnya di musim ini.

"Untuk kebutuhan pemain karena sekarang sudah ada pelatih, jadi Persija ini sebuah perusahaan profesional seperti yang saya katakan di awal. Ada klub, panpel, dan manajemen," kata Gede Widiade di Jakarta, Kamis (17/1/2019).

"Karena sekarang coach sudah ada dan resmi signed dengan saya, seluruh kebutuhan klub tolong ditanyakan ke coach atau manajer karena pembagian tugasnya sudah ada," tambahnya.

Baca Juga: Pelaku Pengaturan Skor Catut Nama Kapolda Jateng

Memang Persija masih membutuhkan beberapa pemain untuk mengisi slot yang ditinggalkan penggawa lama. Beberapa nama pemain sering dikaitkan dengan Persija salah satunya Guy Junior dan Osvaldo Haay.

Terkait rumor tersebut, Gede masih ogah berkomentar. Ia akan mengumumkannya jika sudah benar-benar resmi mendapatkan sang pemain.

"Jangan disebut karena masih ada beberapa nominasi yang sudah kami bicarakan. Dalam satu atau dua hari ke depan administrasinya sudah selesai," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI