Wah! Real Betis Jadi Ujian Indra Sjafri untuk Dapatkan Lisensi AFC Pro

Selasa, 15 Januari 2019 | 22:42 WIB
Wah! Real Betis Jadi Ujian Indra Sjafri untuk Dapatkan Lisensi AFC Pro
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. [ANTARA FOTO / Indrianto Eko Suwarso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub La Liga alias kompetisi top-flight Liga Spanyol, Real Betis dipastikan bakal jadi objek penelitian pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri untuk memperoleh Lisensi AFC Pro. Indra diminta mengulas Real Betis dalam sebuah laporan yang nantinya dikirimkan kepada instruktur. 

Sebagai informasi, ulasan tersebut untuk memenuhi modul ketujuh syarat mendapatkan Lisensi AFC Pro. Well, tidak hanya Indra, 19 pelatih asal Indonesia lainnya, yang juga tengah berjuang memperoleh Lisensi AFC Pro, dipastikan juga bakal menjalani hal yang sama. Namun, tentu klub Eropa yang jadi objek penelitian berbeda dengan Indra.

"Modul ketujuh (untuk memperoleh Lisensi AFC Pro), kami akan presentasikan thesis dengan tugas mengamati klub di Eropa selama enam bulan," buka Indra Sjafri di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (15/1/2019).

"Mengamati klub Eropa selama enam bulan merupakan tugas terakhir. Saya kebetulan dapat Real Betis dan sudah mempersiapkan dengan baik, mudah-mudahan diterima instruktur," harap pelatih berusia 55 tahun itu. 

Baca Juga: 20 Pelatih Indonesia akan Menimba Ilmu di Klub La Liga Deportivo Alaves

Dalam laporan tersebut, nantinya Indra Sjafri akan meneliti perjalanan Real Betis selama setengah musim, terutama dari proses transfer klub, juga periodesasi persiapan. Pelatih asal Sumatera Barat itu akan melakukan pengamatan dari jauh. 

"Saya mengikuti Real Betis melalui media sosial, situs web, jadi dari jarak jauh saja," ungkapnya. 

Saat ini, sebanyak 20 pelatih asal Indonesia sudah mulai memasuki modul kelima untuk mendapatkan Lisensi AFC Pro. Kursus modul kelima akan berlangsung di klub La Liga lainnya, yakni Deportivo Alaves. Untuk hal ini, ke-20 pelatih tersebut akan melakukan hal serupa, dan dijadwalkan untuk berada di Spanyol pada 19-29 Januari mendatang.

Tidak hanya dari Indonesia, pelatih asal Jepang Fujiwara dan dua dari Malaysia, Adam Bin Abdullah serta Elavaran juga tengah berjuang mendapatkan Lisensi AFC Pro dan akan ikut serta menimba ilmu di Deportivo Alaves.

Sebagai informasi tambahan, untuk modul keenam akan dilangsungkan di Indonesia.

Baca Juga: Huddersfield Town Resmi Berpisah dengan Pelatih David Wagner

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI