Suara.com - PT Persaudaraan Sepak Bola Makassar (PT PSM) yang menaungi klub PSM Makassar mengonfirmasi memberikan kontrak dua tahun bagi Bayu Gatra. Seperti diketahui, Bayu gabung PSM di bursa transfer jelang Liga 1 2019, setelah meninggalkan Madura United pada Desember 2018 lalu.
CEO PT PSM, Munafri Arifuddin di Makassar, Selasa (15/1/2019), pun mengungkapkan jika Bayu menjadi satu-satunya pemain yang diberikan kontrak panjang oleh PSM.
"Untuk pemain-pemain yang kita rekrut di bursa transfer ini, untuk pemain lokal yang lain termasuk dua asing baru kita kontrak setahun. Khusus untuk Bayu Gatra, kita berikan dua tahun masa kontraknya," ungkap Munafri.
Sebagai informasi, manajemen PSM mendatangkan total delapan pemain di bursa transfer kali ini, yang terdiri dari enam lokal dan dua asing.
Baca Juga: Tottenham Selidiki Dugaan Aksi Rasisme terhadap Son Heung-min
Mereka adalah Bayu Gatra, Yandi Sofyan, Munhar, Benny Wahyudi, Taufik Hidayat dan Hery Prasetyo, sementara untul legiun asing adalah Aaron Evans (bek tengah) dan Eero Markkanen (penyerang). Namun dalam perkembangannya, Yandi Sofyan memilih mundur dan batal memperkuat PSM menghadapi kompetisi Liga 1 musim ini.
"Jadi lima pemain lokal (selain Yandi Sofyan) kita rencana ikat kontrak malam ini. Untuk durasi, khusus Bayu Gatra saja yang kita sodori dua tahun," tukas Munafri.