Suara.com - Pemusatan latihan timnas Indonesia U-22 memasuki hari keempat. Pelatih timnas U-22 Indra Sjafri mulai mencari skema permainan yang cocok buat Garuda Muda.
Indra menginginkan seluruh pemainnya bisa mengeluarkan kemampuan terbaik. Dari situ Indra bisa mengetahui skema yang cocok untuk skuat besutannya.
"Ini sudah hari keempat dan kami sudah ingin melihat kemampuan mereka dan dasar mereka mengenai rencana permainan yang akan kami mainkan. Jadi hari ini kami memulai dengan taktikal," kata Indra usai memimpin latihan di Lapangan ABC, Senayan, Kamis (10/1/2019).
"Kami mencari model permainan yang kami inginkan dan itu yang akan kami persiapkan dan mencari pemain-pemain yang memang tepat untuk menerapkannya dalam pertandingan," tambahnya.
Baca Juga: Ada Dua Wajah Baru di Latihan Perdana Persebaya
Sebanyak 34 dari 38 pemain yang dipanggil ikut serta dalam pemusatan latihan. Hari ini, Timnas Indonesia U-22 kedatangan Firza Andika yang sebelumnya absen pada tiga hari lalu.
Mantan pelatih Bali United itu menilai kemampuan yang dimiliki akan asuhannya cukup bagus. Itu mempengaruhi proses adaptasi yang dilakukan oleh Witan Sulaiman dan kawan-kawan.
"Kami sudah melihat di hari pertama hingga ketiga seperti apa grup taktikal yang kami buat. Hari ini kami melihat bagaimana pemahaman mereka mengenai rencana permainan itu," pungkasnya.
Terdekat timnas Indonesia U-22 bakal berlaga dalam Piala AFF U-22. Ajang tersebut dilangsungkan di Kamboja pada 17 Februari sampai dengan 2 Maret 2019.
Lalu, Timnas Indonesia U-22 akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Vietnam pada Maret mendatang. Kemudian, SEA Games 2019 di Filipina pada November mendatang.