Girona kembali hampir unggul pada menit ke-84 saat tendangan bola mati yang berusaha diantisipasi Diego Godin dan Jose Gimenez malah mengarah ke gawangnya sendiri, untungnya hanya berujung sepak pojok.
Para pemain Atletico sempat memprotes keputusan wasit Alejandro Hernandez yang mengabaikan jatuhnya Thomas Lemar di dalam area kotak penalti Girona pada menit ke-88 setelah wajahnya terkena kaki Muniesa, namun tak ada penalti dan skor 1-1 tak berubah hingga peluit tanda laga usai berbunyi.
Susunan pemain:
Girona (3-4-1-2): Iraizoz; Alcala, Bernardo Espinosa, Muniesa; Ramalho, Aleix Garcia, Douglas Luiz, Valery; Paik Seung-ho (Portu); Anthony Lozano (Borja Garcia), Seydou Doumbia (Alex Granell)
Pelatih: Eusebio Sacristan
Baca Juga: Piala Liga Inggris, Manchester City Pesta 9 Gol ke Gawang Burton
Atletico Madrid (4-4-2): Antonio Adan; Santiago Arias, Jose Gimenez, Diego Godin, Francisco Montero (Angel Correa); Koke, Rodri Hernandez, Saul Niguez, Thomas Lemar; Antoine Griezmann (Thomas Partey), Nikola Kalinic (Vitolo)
Pelatih: Diego Simeone