City tak membutuhkan waktu lama untuk menegaskan mereka tengah menggelar pesta gol ke gawang Burton. Pada menit ke-37 giliran Zinchenko yang mencetak gol dari umpan silangnya yang gagal disambut Jesus namun juga tak mampu diantisipasi Collins hingga bola masuk ke gawang.
Dua menit jelang waktu normal babak pertama usai Mahrez hampir ikut mencatatkan namanya di papan skor lebih awal ketika menerima umpan Sane dengan tendangan voli, namun kali ini Collins bisa mementahkan bola yang datang.
Tertinggal empat gol di babak pertama, Burton tak kehilangan daya juang mereka dan kembali menciptakan peluang pada menit ke-53 saat Scott Fraser menyelesaikan kerja sama umpan satu dua sentuhan bersama Akins dengan tembakan melengkung dari tepi kotak penalti, sayang bola masih melambung tipis dari sasaran.
Empat menit berselang, City malah menegaskan keunggulan mereka ketika Jesus melengkapi raihan trigolnya di laga tersebut dengan melompat untuk menyundul umpan kiriman Mahrez.
Baca Juga: Jadi Target Real Madrid, Ini Komentar Exequiel Palacios
Belum puas dengan keunggulan lima gol, City menambahnya lagi menjadi 6-0 lewat gol Foden, yang baru empat menit merumput usai menggantikan De Bruyne, pada menit ke-62.
Tiga menit sesudahnya City mencetak gol ketujuh mereka lewat capaian caturgol Jesus yang dengan mudah menyontek bola di muka gawang menyelesaikan umpan Sane.
Gol kedelapan City di laga itu tercipta pada menit ke-70 saat akselerasi Mahrez diakhiri umpan tarik yang disambut sontekan Walker.
Nasib nahas Collins di bawah mistar gawang Burton rupanya belum berakhir, sebab tujuh menit jelang waktu normal usai Mahrez akhirnya mencatatkan namanya di papan skor dengan tendangan kesempatan kedua setelah menerima umpan dari Bernardo Silva.
Skor telak 9-0 bagi kemenangan tuan rumah terpampang di papan skor Etihad ketika wasit Mike Dean meniup peluit tanda laga usai.
Baca Juga: Barcelona Umumkan Rekrut Todibo Bikin Presiden Klub Toulouse Geram
Susunan pemain: