Suara.com - Satuan Tugas (Satgas) Antimafia Bola terus mengusut kasus pengaturan skor yang hingga kini masih menodai kompetisi sepak bola Indonesia. Seiring dengan diprosesnya laporan LI pada Desember kemarin, laporan soal pengaturan skor pun berdatangan.
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Senin (7/1/2019), mengatakan laporan soal pengaturan skor saat ini sudah berjumlah ratusan.
"Sudah ada laporan 278," ucap Dedi.
Dedi menambahkan, dari ratusan laporan yang masuk, hanya setengahnya yang ditindaklanjuti. Pasalnya, sejumlah laporan dinilai tidak memenuhi unsur atau tidak layak untuk diinvestigasi.
Baca Juga: Kasus Pengaturan Skor, Satgas Mafia Bola Ungkap Peran Vigit Waluyo
"Yang layak 60 laporan yang ditingkatkan untuk dilakukan investigasi," jelasnya.
Menurut Dedi, puluhan laporan yang ditindaklanjuti melibatkan semua kasta kompetisi sepak bola Indonesia. Yaitu Liga 1, Liga 2 dan Liga 3.
"Macam-macam, ada Liga 3, Liga 2, Liga 1 juga," pungkas Dedi.