Suara.com - Manchester City memberikan Liverpool kekalahan perdananya di Liga Inggris musim ini. Berikut fakta - fakta menarik usai Man City menaklukkan Liverpool 2-1 pada pertandingan di pekan ke-21.
Saat menjamu Liverpool di Etihad Stadium, Jumat (4/1/2018) dini hari WIB, City menang berkat gol Sergio Aguero dan Leroy Sane. Sementara Liverpool hanya mampu membalas satu gol lewat gol Roberto Firmino.
Meski kalah namun Liverpool masih bertahan di puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi 54 poin. Namun City membayangi Liverpool di posisi kedua setelah hanya terpaut empat poin.
Ini menjadi kekalahan pertama Liverpool di musim ini setelah 20 laga tak terkalahkan. Berikut fakta - fakta lainnya dari kemenangan City atas Liverpool yang dilansir dari Bbc.
Baca Juga: Liverpool Kalah, Jurgen Klopp Kecewa dengan Kinerja Wasit
1. City mengakhiri catatan tak terkalahkan Liverpool di 21 laga Liga Inggris. Hanya Arsenal pada 2003/04 (38 laga), Manchester United pada 2010/11 (24) dan Man City 2017/18 (22) mencatat hasil terkalahkan terpanjang sejak awal musim di Liga Inggris.
2. Ini adalah kemenangan kedua Manchester City dalam 12 pertandingan terakhir melawan Liverpool di semua kompetisi (Seri 3, Kalah 7).
3. Sejak awal musim 2011/2012, Sergio Aguero telah mencetak 37 gol di Liga Inggris untuk Manchester City saat menghadapi tim enam besar, 16 gol lebih banyak dari pemain lainnya
4. Sejak awal musim lalu, Leroy Sane telah terlibat 26 gol di 25 pertandingan kandangnya di Premier League untuk Manchester City. (9 Gol dan 17 assists)
5. Roberto Firmino mencetak gol ke-10 di musim ini untuk Liverpool di semua kompetisi, mencatat dua digit gol untuk empat musim berturut-turut. (11 gol pada 2015-16, 12 gol pada 2016-17, 27 gol pada 2017-18).
Baca Juga: Kalahkan Liverpool, Guardiola: Setiap Pertandingan adalah Final