Suara.com - Winger Zulham Zamrun mengakui dirinya belum menemui kata sepakat dengan manajemen PSM Makassar soal kontrak baru. Akan tetapi, winger yang dijuluki 'Cristiano Ronaldo-nya Indonesia' ini membantah kabar yang menyebutkan dirinya sudah meninggalkan tim berjuluk Juku Eja tersebut.
"Saya hanya ingin menyampaikan jika semua berita dan rumor terkait saya keluar dari PSM itu tidak benar. Semua berita itu ngawur!" tegas Zulham Zamrun, sebagaimana dilansir ANTARA.
Mantan pemain Persib Bandung itu mengatakan, dirinya sampai saat ini masih terikat kontrak dengan PSM Makassar hingga Januari 2019.
Untuk itu, Zulham memilih untuk fokus dan menghormati kesepatakan hingga berakhirnya batas waktu yang ditetapkan
Baca Juga: Fakhri Husaini Segera Besut Bhayangkara FC?
Pemain berusia 30 tahun yang juga mantan pemain Timnas Indonesia itu mengakui, saat ini ia memilih menikmati masa libur kompetisi dan tahun baru di kampung halamannya di Ternate, Maluku.
Terkait kelanjutan masa depannya bersama PSM, Zulham mengaku baru akan membahasnya bersama manajemen PSM pada pekan kedua Januari 2019 ini.
Apalagi, kata dia, CEO PT PSM, Munafri Arifuddin saat ini sedang tidak berada di Indonesia karena tengah menjalankan ibadah umroh di Arab Saudi.
"Setelah pak Appi (CEO PSM) balik dari ibadah umroh (baru saya berangkat ke Makassar)," tandas Zulham.