Neymar Didoakan Pulang ke Barcelona

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 26 Desember 2018 | 19:02 WIB
Neymar Didoakan Pulang ke Barcelona
Penggawa PSG Neymar meninggalkan arena pertandingan [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Barcelona, Arthur Melo, berharap Neymar akan pulang ke Barcelona. Hal itu diungkapkan Arthur menanggapi rumor soal peluang kembalinya Neymar ke Barcelona.

Sebagaimana diketahui, Neymar meninggalkan Barcelona pada Agustus 2017. Neymar diboyong Paris Saint-Germain dengan nilai transfer sebesar 222 juta euro, angka yang menjadikannya pemain termahal di dunia.

"Saya, secara pribadi, berdoa agar dia (Neymar) kembali (ke Barcelona) karena dia adalah bintang. Itu tidak terbantahkan. Saya pikir semakin banyak pemain yang dimiliki tim semakin bagus," kata Arthur seperti dikutip Mundo Deportivo.

"Saya sangat berharap Neymar kembali ke Barcelona. Tapi dia tahu apa terbaik untuk dirinya. Soal negosiasi di sini (Barcelona) saya tidak tahu sudah sampai mana," sambung gelandang 22 tahun yang saat ini memperkuat timnas Brasil bersama Neymar.

Baca Juga: Rindu Akut, Gelandang Barcelona Ini Bujuk Neymar Kembali ke Camp Nou

Dua megabintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (kiri) dan Neymar Jr. [Filippo MONTEFORTE / AFP]
Dua megabintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (kiri) dan Neymar Jr. [Filippo MONTEFORTE / AFP]

"Dia adalah teman yang bisa diandalkan dan profesionalismenya tidak perlu dipertanyakan. Saya mengaguminya dan akan sangat senang jika dia kembali ke sini."

Bersama PSG musim ini, Neymar sudah mencetak 11 gol dari 12 pertandingan Ligue 1. PSG sendiri saat ini semakin kokoh di puncak klasemen sementara Ligue 1 dengan 47 poin, unggul 13 poin dari pesaing terdekatnya Lille yang menghuni posisi dua.

Neymar sendiri dikabarkan ingin meninggalkan PSG karena tidak kerasan berseragam Les Parisiens. Kabarnya, ada sejumlah faktor yang membuat Neymar tidak kerasan. Salah satunya adalah semakin bagusnya performa Kylian Mbappe di bawah asuhan Thomas Tuchel. Selain itu, Neymar juga disebut-sebut tidak akrab dengan sebagai besar rekan-rekannya di Parc des Princes.

Kontrak Neymar bersama PSG baru kadaluarsa di tahun 2022 mendatang. Akan tetapi, saat bergabung dengan PSG, ada kesepakatan jika klub papan atas Liga Prancis itu memperbolehkan Neymar hengkang, dengan syarat ada klub yang besedia menebus Neymar 200 juta euro.

Baca Juga: Pires: Barcelona, Jangan Tukar Dembele dengan Neymar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI