Ngebet Boyong Vizcarra, Bogor FC Siap Bayar Mahal

Selasa, 25 Desember 2018 | 18:15 WIB
Ngebet Boyong Vizcarra, Bogor FC Siap Bayar Mahal
Pesepak bola Sriwijaya FC Esteban Gabriel Vizcarra (kedua kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persija Jakarta Novri Setiawan (kiri) pada laga pertandingan Gojek Liga 1 Persija Jakarta melawan Sriwijaya FC, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (24/11/2018). Pada pertandingan tersebut tuan rumah Persija Jakarta berhasil kalahkan Sriwijaya FC dengan skor akhir 3-2. ANTARA FOTO/Risky Andrianto
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain naturalisasi yang sebelumnya memperkuat Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra diperebutkan banyak klub untuk musim 2019. Bukan hanya klub Liga 1, sejumlah klub Liga 2 ternyata juga tertarik memboyong pemain berdarah Argentina itu.

Klub tersebut adalah Bogor FC. Klub yang memastikan diri promosi ke Liga 2 2019 ini berkeinginan mendapatkan Vizcarra.

Bahkan, Bogor FC siap menggelontorkan dana dalam jumlah besar seperti yang diinginkan sang pemain.
Sebagaimana diketahui, Vizcarra sudah memberikan sinyal bakal hengkang dari Sriwijaya FC. Ia memutuskan bakal bergabung dengan tim yang dekat dengan keluarganya di wilayah Bogor, Jawa Barat.

"Kami tahu kualitas Vizcarra dan sadar dengan keinginan dia untuk bermain di dekat Bogor. Meski status kami sebagai tim Liga 2, kami siap memberikan nilai kontrak sesuai dengan kualitas dia," kata CEO Bogor FC, Effendi Syahputra di akun Instagram Bogor FC, @bogor.fc.

Baca Juga: Esteban Vizcarra Bocorkan Kode Klub yang Akan Dibela Musim Depan

Pesepak bola Persebaya Surabaya Fandi Eko Utomo (kedua kiri) berusaha menghentikan laju pesepak bola Sriwijaya FC Esteban Gabriel Vizcarra (kedua kanan) dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/4). Persebaya Surabaya bermain imbang dengan Sriwijaya FC dengan skor 1-1. ANTARA
Pesepak bola Persebaya Surabaya Fandi Eko Utomo (kedua kiri) berusaha menghentikan laju pesepak bola Sriwijaya FC Esteban Gabriel Vizcarra (kedua kanan) dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/4). Persebaya Surabaya bermain imbang dengan Sriwijaya FC dengan skor 1-1. ANTARA

Tentu, bagi Bogor FC mendapatkan pemain sekelas Vizcarra tidak mudah. Apalagi, tim berjuluk Laskar Kujang itu akan bersaing dengan Persija Jakarta dan Persib Bandung yang kabarnya juga menginginkan Vizcarra.

Berseragam Sriwijaya FC musim lalu, Vizcarra tampil cukup bagus meski pada akhirnya gagal menyelamatkan tim berjuluk Laskar Wong Kito dari zona degradasi. Tercatat, pemain berusia 32 tahun itu mencetak 11 gol di Liga 1 2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI