Jumpa Al-Ain di Final, Solari: Real Madrid Jangan Anggap Remeh

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 20 Desember 2018 | 18:47 WIB
Jumpa Al-Ain di Final, Solari: Real Madrid Jangan Anggap Remeh
Pelatih Real Madrid, Santiago Solari. [JAVIER SORIANO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid dipastikan bertemu dengan klub Uni Emirat Arab (UEA), Al-Ain di final Piala Dunia Antarklub 2018 akhir pekan ini. Pelatih Real Madrid, Santiago Solari pun mewanti-wanti pasukannya untuk tak menganggap remeh sang calon lawan, meski Los Blancos tentu lebih difavoritkan untuk jadi kampiun. 

Sebagai informasi, ada tujuh klub yang ikut serta di Piala Dunia Antarklub 2018. Enam tim di antaranya adalah para juara kompetisi antarklub di konfederasinya masing-masing pada 2018.

Well, Al-Ain jadi pengecualian. Klub raksasa UEA itu berpartisipasi sebagai wakil dari tim tuan rumah. Meski ikut serta karena privilege, Al-Ain tampil mengejutkan bahkan berhasil menembus final.

Al-Ain melenggang ke partai puncak setelah mengalahkan Wellington (wakil Oseania), Esperance de Tunis (Afrika), dan yang teranyar River Plate (Amerika Selatan) yang merupakan jawara Copa Libertadores 2018.

Baca Juga: Solari Puji Penampilan Marcelo Lawan Kashima, Tapi..

Lawan Al-Ain di final sendiri adalah Real Madrid. Armada Solari lolos ke laga puncak setelah mengalahkan Kashima Antlers (Asia) 3-1 di ZSC Stadium, Abu Dhabi, UEA, Kamis (20/12/2018) dini hari WIB.

Solari mengaku sama sekali tak kaget dengan performa ciamik Al-Ain di turnamen ini. "Saya tidak terkejut, mereka adalah tim yang kompetitif. Mereka tim kuat dari Asia. Tidak ada yang sampai ke final ini tanpa bermain dengan baik," tutur Solari seperti dilansir laman resmi Real Madrid.

"Mereka telah mencetak banyak gol dan mengalahkan banyak lawan untuk sampai ke final ini, termasuk River Plate. Mereka layak berada di final dan kami harus sama kompetitifnya jika ingin memenangi gelar. Kami tak boleh menganggap remeh mereka," tegas pelatih berusia 42 tahun itu.

"Kami tidak punya banyak waktu, malah lebih sedikit dari lawan kami. Kami harus melihat aspek dasar dari pertandingan lawan dan istirahat dengan baik. Di Piala Dunia Antarklub, Anda tidak bisa berpikir soal kejutan," tukasnya.

Laga final sendiri akan dihelat Sabtu (22/12/2018) malam pukul 23.30 WIB. ZSC Stadium akan menjadi venue partai puncak ini.

Baca Juga: Solari: Bale Sensasional untuk Real Madrid

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI