Suara.com - Manchester United tampaknya sudah memiliki nama caretaker guna menggantikan posisi Jose Mourinho. Klub Liga Inggris ini sempat mengumumkan nama Ole Gunnar Solskjaer lewat situs resminya sebelum akhirnya dihapus kembali.
Belum ada pernyataan resmi dari pihak klub siapa yang akan menjadi manajer caretaker pengganti Mourinho yang dipecat Selasa (18/12/2018). Namun pengumuman siapa caretaker manajer MU tampaknya hanya menunggu waktu saja.
Seperti dilansir Bbc, website resmi MU sebelumnya telah sempat menampilkan video mengumumkan eks strikernya, Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer interim mereka, tapi kemudian video tersebut dihapus kembali .
"Solskjaer menjadi manajer sementara kami, 20 musim setelah meraih Treble dengan gol itu di Camp Nou ..," tulis pengumuman Manchester United yang kemudian dihapus.
Baca Juga: Tekuk Leicester Lewat Adu Penalti, City ke Semifinal Piala Liga Inggris
Bahkan, pengumuman di situs MU tersebut sempat mendapatkan respon dari Perdana Menteri Norwegia Erna Solberg yang menyambut penunjukkan Solksjaer. Namun Solberg akhirnya menghapus cuitannya di akun twitternya.
Meski demikian, penunjukkan Solskjaer sebagai manajer interim MU tampaknya hanya menunggu waktu. Pria berusia 45 tahun itu memang masuk dalam bursa pengganti Jose Mourinho bersama dengan pelatih lainnya.
Solskjaer memang sangat dikenal oleh fans MU, dimana dia telah mencetak 126 gol selama 11 musim membela MU di tangan Sir Alex Ferguson. Kini Solksjaer menjadi pelatih klub Liga Norwegia, Molde namun kompetisi mereka sudah selesai November lalu.