Suara.com - Manchester United secara resmi memecat Jose Mourinho dari kursi pelatih pada Selasa (18/12/2018), kurang dari 48 jam setelah menelan kekalahan 3-1 dari Liverpool di ajang Liga Inggris. United menyatakan akan menggunakan pelatih sementara hingga akhir musim sebelum menunjuk pelatih permanen pada musim panas nanti.
Sejumlah nama dihembuskan sebagai kandidat pengganti Mourinho, bahkan rumah judi mulai membuka bursa taruhan yang menempatkan nama mantan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane hingga bekas arsitek Arsenal Arsene Wenger dalam pertaruhan mereka.
Berikut beberapa nama yang masuk dalam bursa taruhan calon pelatih permanen United sebagaimana dilansir laman Telegraph.
1. Laurent Blanc
Baca Juga: Gerrard: Mourinho adalah Pelatih Terbaik MU Sejak Berakhirnya Era Ferguson
Laurent Blanc termasuk salah satu nama yang diisukan sebagai pelatih sementara United, namun itu tidak menutup kemungkinan ia menjadi permanen. Kendati menganggur selama 2,5 musim sejak dipecat Paris Saint-Germain, Blanc sempat mengumbar pujian kepada Paul Pogba --gelandang termahal belian Mourinho yang belakangan tersia-siakan-- pada musim panas lalu.
2. Ole Gunnar Solksjaer
Nama Solksjaer bukan kali pertama muncul sebagai kandidat pelatih sementara United, sebelumnya ketika David Moyes dipecat pemegang rekor 91 gol bersama Setan Merah itu sempat disebut-sebut. Setelah memulai karier kepelatihannya dengan gemilang membawa Molde dua kali juara Liga Norwegia, Solksjaer sempat menangani Cardiff City selama delapan bulan hanya untuk membawa tim itu terdegradasi.
3. Zinedine Zidane
Segudang prestasi telah diraih Zidane dalam karier kepelatihannya yang masih seumur jagung. Tiga trofi Liga Champions dan satu gelar Liga Spanyol dalam 2,5 musim menangani Madrid menjadi daya pikat bagi United, jika Zidane berkenan tentunya.
Baca Juga: Menanti Masa Depan Mourinho, Inter Milan atau Timnas Portugal?
4. Mauricio Pochettino
Semenjak kursi kepelatihan Mourinho di United goyah, nama pelatih Tottenham Hotspur ini menjadi salah satu yang paling santer dibicarakan sebagai kandidat paling tepat. Keputusan Tottenham yang mengencangkan ikat pinggang dan berpuasa selama bursa transfer musim panas lalu, dibarengi dengan rendahnya prestasi, bukan tak mungkin bisa menjadi pertimbangan bagi Pochettino mencari klub baru.
5. Antonio Conte
Karier Conte di Liga Inggris bersama Chelsea tak ubahnya pengalaman menaiki wahana roller coaster. Melanjutkan catatan gemilang yang dibawanya dari Juventus, Conte meraih gelar juara di musim pertamanya bersama Chelsea.
Namun musim keduanya diwarnai berbagai kontroversi termasuk perseteruan dengan Diego Costa dan Mourinho. Tapi, Conte punya catatan sebagai mantan pelatih Pogba, gelandang yang dipolesnya hingga membuat United kepincut lagi.
6. Leonardo Jardim
Di tengah dominasi yang membosankan oleh PSG dan uang-uang Timur Tengah mereka di Liga Prancis, Jardim hampir mendobrak situasi itu bersama AS Monaco pada 2016-2017 bermodalkan suntikan dana dari Rusia. Pada musim itu pula ia membawa Monaco mencapai semifinal Liga Champions. Hanya saja, ia kehilangan sejumlah pilar yang dijual oleh klub, hingga membuatnya dipecat dari Monaco pada awal musim ini.
7. Eddie Howe
Salah satu nama lokal Inggris yang mendapat reputasi baik sebagai pelatih muda, setelah sukses membawa Bournemouth jadi penghuni tetap papan tengah Liga Inggris dalam tiga musim terakhir. Ia kerap disebut-sebut sebagai pelatih masa depan Inggris, namun bayang-bayang kegagalan David Moyes bisa saja membuat United berpikir ulang.
8. Arsene Wenger
Belum genap enam bulan sejak Wenger meninggalkan Arsenal, tim yang dilatihnya selama 21 tahun dan diantarkan meraih 16 trofi termasuk tiga gelar Liga Inggris. Pada masanya sempat menjadi rival utama Ferguson dalam dunia kepelatihan di Liga Inggris. Bayern Munich paling santer dikabarkan jadi tujuan berikutnya Wenger, namun jika ia berlabuh ke Old Trafford tentu akan menjadi plot twist yang menarik.
9. Maximiliano Allegri
Punya bekal prestasi di kampungnya sendiri dengan lima kali menjuarai Liga Italia, sekali untuk AC Milan, sisanya bersama Juventus, tim yang masih ditanganinya hingga kini.
Sempat dikabarkan jadi kandidat pelatih Chelsea, sebelum akhirnya klub London itu menunjuk Maurizio Sarri. Kedatangan Cristiano Ronaldo di Juventus bisa saja menuntaskan rasa penasarannya terhadap Liga Champions, tapi bukan berarti ia tidak terbuka terhadap tantangan baru musim panas nanti.
10. Ryan Giggs
Sempat menjadi pelatih sementara United selepas pemecatan Moyes, namun ia tak begitu cemerlang sehingga klub lebih memilih menunjuk Louis van Gaal. Akan tetapi Van Gaal gagal, demikian juga penggantinya, apakah United mau memberikan kesempatan kepada legendanya sendiri, lagi?
11. Didier Deschamps
Juara Dunia 2018 bersama Prancis dan sukses mengeluarkan kemampuan terbaik Pogba. Namanya masuk bursa taruhan tapi mungkin harus mendua dengan timnas Prancis --laiknya Santiago Solari bersama Real Madrid dan Spanyol-- yang tengah bersiap menyongsong Piala Eropa 2020.
12. Diego Simeone
Karakter permainannya hampir mirip Mourinho, cetak satu gol kemudian bertahan demi menjaga keunggulan. Setelah membawa Atletico Madrid juara Liga Spanyol 2013-2014 karier Simeone selalu diwarnai predikat hampir. Belakangan lebih santer dikabarkan bakal melatih Inter Milan, tim yang sempat dibelanya selama dua musim.
13. Brendan Rodgers
Brendan Rodgers Hampir membawa Liverpool juara Liga Inggris pada 2013-2014, dengan banyak pengaruh Luis Suarez dan gagal lantaran terpelesetnya Steven Gerrard. Beberapa kali namanya disebut-sebut sebagai kandidat pelatih United, mengingat kini ia sukses di kolam kecil selama dua musim terakhir menangani Celtics di Liga Skotlandia.