Suara.com - Baru-baru ini pemain Real Madrid Marcelo dikabarkan bakal bergabung dengan Cristiano Ronaldo ke Juventus. Pemain bertahan asal Brasil itu kabarnya akan meninggalkan Santiago Bernabeu di bursa transfer musim dingin yang akan segera dibuka.
Menanggapi kabar tersebut, dilansir dari laman Club del Deportista, Marcelo membantah. Menurutnya kabar tersebut hanya rumor belaka karena dirinya tidak pernah berpikir untuk meninggalkan Real Madrid.
"Tak pernah terbesit dalam benak saya untuk pergi dan melirik opsi yang ada," kata Marcelo.
"Saya melakukan apa yang saya bisa untuk tetap bertahan di Real Madrid, dan saya tidak pernah berpikir harus selalu masuk starting line up."
Baca Juga: Ronaldo: Fans Marah Jika Juventus Kalah dari Torino
"Jika saya hanya diberi kesempatan bermain selama 15 menit di setiap pertandingan, saya akan mengerahkan kemampuan terbaik saya di 15 menit itu dan meraih lebih banyak kemenangan," sambungnya.
Marcelo dibeli Real Madrid dari Fluminense pada awal tahun 2007. Saat itu, Marcelo digadang-gadang sebagai pembelian penting Real Madrid untuk menggantikan Roberto Carlos di posisi bek kiri.
Mengenang kepindahannya dari Fluminense 11 tahun lalu, Marcelona bercerita dirinya sempat tidak percaya. Karena bermain di klub besar seperti Real Madrid merupakan impian para pemain muda Brasil.
"Saat itu semuanya terjadi sangat cepat. Saya sempat berpikir itu lelucon," kenang pemain yang kini berusia 30 tahun.
"Saya selalu melihat Madrid sebagai klub besar. Tak disangka saya menjadi bagian dari tim itu, dan bermain dengan pemain-pemain hebat yang biasanya hanya bisa saya saksikan di televisi atau video game. Rasanya luar biasa."
Baca Juga: Berangsur Pulih, Marcelo Siap Bantu Tingkatkan Performa Madrid
11 tahun berseragam Real Madrid, Marcelo sukses mengantar Madrid memenangkan 19 trofi. Diantaranya adalah empat trofi La Liga dan empat trofi Liga Champions.