Suara.com - Ousmane Dembele tengah menjadi sorotan. Pemain tim nasional Prancis tersebut menjadi buah bibir menyusul perilaku tidak disiplinnya di Barcelona.
Dembele disebut-sebut kerap telat datang di sesi latihan dan di sejumlah pertandingan. Pelatih Ernesto Valverde dan sejumlah pemain Barcelona pun kabarnya kesal dengan perilaku pemain 21 tahun itu.
Menanggapi rumor soal Dembele, Jordi Alba angkat bicara. Pemain bertahan Barcelona itu membantah jika atmosfer tim menjadi tidak kondusif. Bahkan Alba menyebut jika para pemain Barcelona senang dengan keberadaan Dembele.
"Dia adalah pemain penting bagi kami," kata Alba.
Baca Juga: Pires: Barcelona, Jangan Tukar Dembele dengan Neymar
"Dia masih muda, dan tidak pernah ada masalah di kamar ganti. Yang terpenting, dia tampil bagus," sambungnya.
"Apapun bisa terjadi di luar lapangan, tapi yang pasti kami senang dengan keberadaannya."
Musim ini Dembele sudah berlaga di 20 pertandingan di berbagai kompetisi. Lima assist dan sembilan gol dilesakkan pemain muda timnas Prancis itu, termasuk gol pentingnya ke gawang Tottenham Hotspur di fase grup Liga Champions.