Ini Rute Arak - arakan Persija Jakarta

Kamis, 13 Desember 2018 | 20:41 WIB
Ini Rute Arak - arakan Persija Jakarta
Ribuan suporter Persija Jakarta, Jakmania, berkonvoi mengarak rombongan Persija usai menjuarai Piala Presiden di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (18/2/2018). Persija menjuarai Piala Presiden usai mengalahkan Bali United dengan skor 3-0 pada sabtu (17/2/2018) [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain, pelatih, ofisial, dan manajemen tim Persija Jakarta akan diarak keliling Ibu Kota pada Sabtu (15/12/2018) menyusul keberhasilan Macan Kemayoran menjuarai Liga 1 2018.

Seperti diketahui, Persija berhasil menggondol trofi Liga 1 2018 setelah finis di posisi pertama klasemen akhir dengan koleksi 62 poin dari 34 pertandingan. Persija hanya unggul satu poin dari pesaing terberatnya di Liga 1 2018, PSM Makassar.

Usai memastikan gelar juara tersebut, Ismed Sofyan dan kawan-kawan tidak langsung menggelar pesta. Karena Persija harus fokus melakoni pertandingan Piala Indonesia babak 32 besar melawam Bogor FC, Rabu (12/12/2018). Pertandingan kontra Bogor FC pun berakhir dengan kemenangan Persija 1-0.

Sekretaris tim Persija Darwis Satmoko mengatakan, arakan-arakan baru bisa digelar pada akhir bulan, dan dimulai pada pukul 9.00 WIB. Patung Panahan, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, akan menjadi titik awal arak-arakan tersebut, dan finis di Balai Kota DKI Jakarta.

Baca Juga: Jarang Bermain, Striker Ini Bakal Tinggalkan Persija?

Persija Juarai Liga 1 2018
Persija Juarai Liga 1 2018

Rute yang dilalui pun tidak jauh berbeda seperti konvoi yang dilakukan Persija saat menjuarai Piala Presiden 2018.

"Rute terakhir usai kami rapat dengan Dishub (Dinas Perhubungan) tadi pagi, dimulai di Patung Panahan GBK, jalan Asia Afrika. Dari titik pawai awal belok kiri ke pintu satu GBK arah FX, kemudian lanjut ke jalan Sudirman," kata Darwis saat dihubungi, Kamis (13/12/2018).

Darwis menambahkan, konvoi akan berada di sisi kanan jalan. Sehingga jalur kiri yang berada di jalan Jenderal Sudirman masih bisa dilalui oleh kendaraan bermotor.

"Nantinya yang dipakai pawai adalah sisi kanan jalanan. Dari jalan Sudirman berlanjut ke Patung Kuda dan berakhir di Balai Kota DKI," pungkasnya.

Baca Juga: Konvoi Persija, Anies : Insya Allah Jadi Hari Sabtu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI