Atmosfer Luar Biasa SUGBK Iringi Penyerahan Trofi Liga 1 ke Persija

Minggu, 09 Desember 2018 | 18:59 WIB
Atmosfer Luar Biasa SUGBK Iringi Penyerahan Trofi Liga 1 ke Persija
Suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) usai Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 2018 setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-1, Minggu (9/12/2018) sore WIB. [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta berhasil keluar sebagai juara Liga 1 2018. Kepastian itu didapat setelah mereka mengalahkan tamunya, Mitra Kukar dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-34 alias pekan pamungkas di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (9/12/2018) sore.

Sepanjang musim, Persija mengumpulkan 62 poin dari 34 pertandingan dan finis di posisi teratas klasemen akhir Liga 1 2018.

Persija unggul satu poin dari pesaing terdekat mereka, PSM Makassar, meski Tim berjuluk Juku Eja itu menang besar 5-1 atas tamunya, PSMS Medan pada saat yang bersamaan di Stadion Andi Mattalata. 

Kelompok suporter Persija, Jakmania pun meluapkan kegembiraan di SUGBK atas pencapaian tim kesayangannya. Tidak sedikit dari mereka sampai meneteskan air mata karena menyaksikan Persija kembali menjadi kampiun di kompetisi sepakbola tertinggi Tanah Air setelah 17 tahun. 

Baca Juga: Rohit Chand Pemain Terbaik Liga 1 2018, Teco Pelatih Terbaik

Pantauan Suara.com, usai peluit panjang dibunyikan oleh wasit, flare terlihat menyala di beberapa sektor SUGBK. Beruntung suasana masih kondusif dan terkendali.

Suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) usai Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 2018 setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-1, Minggu (9/12/2018) sore WIB. [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]
Suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) usai Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 2018 setelah mengalahkan Mitra Kukar 2-1, Minggu (9/12/2018) sore WIB. [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]

Meski demikian, gemuruh seisi stadion pun menggema. Bahkan, getaran cukup besar cukup terasa akibat para Jakmania yang melompat-lompat. Ya, getaran tersebut sangat dirasakan oleh awak media.

Tidak hanya gelar juara Liga 1 2018, personel Persija juga meraih gelar individual. Pelatih Stefano Cugurra menyabet gelar pelatih terbaik, sementara gelandang Rohit Chand terpilih sebagai pemain terbaik kompetisi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI