"Kami menghadapi situasi luar biasa dan harus mencari kota alternatif. Kami yakin Kota Madrid punya semua kondisi yang kami butuhkan," tutur presiden CONMEBOL, Alejandro Dominguez, seperti dimuat football-espana.
"Saya berterima kasih kepada Presiden Spanyol, Presiden FIFA, dan secara personal kepada sahabat saya, Florentino Perez (presiden Real Madrid). Juga kepada seluruh kota yang telah menunjukkan minat menggelar laga ini," sambungnya.
Pertandingan final leg kedua ini rencananya akan dilangsungkan pada 9 Desember 2018 pukul 20.30 waktu setempat, atau 10 Desember dini hari WIB, dengan kedua kubu pendukung bisa menyaksikannya di dalam stadion.
CONMEBOL pun memastikan jika penjualan tiket akan disebar rata kepada kedua kubu suporter. "Pintu juga terbuka bagi semua orang yang ingin mendukung kebaikan sepakbola," terang Dominguez.
Baca Juga: Gareth Bale Susul Cristiano Ronaldo ke Juventus?
Selain pengumuman akan kepastian pertandingan, CONMEBOL juga menjatuhkan hukuman untuk River akibat tingkah brutal suporternya, yakni denda USD 400 ribu.
Selain itu Los Millonarrios -julukan River- juga disanksi bermain tanpa penonton di dua laga CONMEBOL terhitung mulai musim depan.
Meski segalanya sudah diputuskan, Boca dikabarkan masih akan mengajukan perkara ini ke pengadilan tertinggi olahraga (CAS), agar River dinyatakan kalah dan gelar Copa Libertadores 2018 jatuh ke tangan mereka tanpa harus melakoni leg kedua.
Sebagai informasi tambahan, juara Copa Libertadores akan mewakili CONMEBOL bertanding pada Piala Dunia Antarklub 2018 di Uni Emirat Arab, yang akan dihelat mulai 12 Desember mendatang.
Pada kejuaraan tersebut, wakil dari Amerika Selatan akan memainkan pertandingan pertama pada 18 Desember. Juara Liga Champions 2018/2019, Real Madrid juga merupakan salah satu klub yang akan ambil bagian di ajang ini.
Baca Juga: Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa 2018/2019 Dini Hari Tadi