Tingginya tensi permainan kedua tim membuat wasit Iwan Sukoco menunjuk titik putih setelah bek Persija, Jaimerson Da Silva, melanggar Jalilov di kotak terlarang.
Alan Hendrique yang menjadi algojo tendangan penalti sukses menjalankan tugasnya di menit 62. Sepakan Hendrique ke arah sudut kanan gawang Persija tak mampu dihalau kedua tangan Shahar Ginanjar. Skor pun kembali imbang 2-2.
Upaya Persija menambah koleksi gol kerap terbentur kuatnya garda pertahanan Sriwijaya.
Dan gol kemenangan yang ditunggu-tunggu Persija akhirnya tiba di penghujung pertandingan. Berawal dari sepak pojok, Maman Abdurahman menanduk keras bola yang berbuah gol.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Dani Pedrosa, Si Legenda Tanpa Mahkota
Gol kemenangan 3-2 untuk Persija Jakarta di menit 90 itu merupakan buah dari kemelut di kotak penalti Paku Alam.
Kemenangan ini membuat Persija kini unggul dua poin dari pesaing terdekatnya, PSM Makassar, yang tergeser ke urutan kedua.
PSM sendiri baru memainkan laga pekan ke-32 Liga 1, Minggu (25/11/2018) besok, melawan tim tamu Bali United di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan.